E-Commerce

Tokopedia Beber Tren Belanja Pengguna Sambut Ramadan 2023

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Menjelang bulan Ramadan, Tokopedia membeberkan tren berbelanja dalam platformnya. Ditemukan bahwa masyarakat telah berencana untuk berbelanja bahkan sedari beberapa bulan sebelumnya.

Berdasarkan pemaparan dari VP of Marketing Solutions Tokopedia Edwin Chayadi, 9 dari 10 masyarakat Indonesia berencana untuk berbelanja saat bulan Ramadan. Laporan ini dinyatakan melalui riset The Trade Desk di tahun 2023.

Perluas Jangkauan, Sociolla Sasar 30 Kota Indonesia

Sedangkan, 80 persen konsumen akan mempertahankan bahkan meningkatkan penggunaan layanan digital di tahun 2023 ini. Temuan ini sejalan dengan data internal yang dicatat oleh Tokopedia.

“Data internal kami menunjukkan bahwa orang-orang sudah mulai mencari produk-produk Ramadan itu sebulan sebelum bulan puasa dimulai,” tutur Edwin dalam acara konferensi pers Tokopedia di bilangan Jakarta Selatan, Kamis (23/2).

Tren Ramadan di Tokopedia

Tokopedia mencatat bahwa adanya peningkatan jumlah product page view pada laman aplikasinya sebesar lebih dari 50 persen selama bulan Ramadan. Sedangkna, jumlah pesanan juga turut meningkat sebanyak 70 persen.

“Pada bulan Ramadan, ada keinginan lebih besar untuk berbelanja dalam memenuhi kebutuhan berbelanja sehari-hari,” imbuh dia. 

Pencarian dan pembelian tertinggi terjadi selama minggu pertama hingga ketiga bulan Ramadan atau bahkan saat pembagian Tunjangan Hari Raya (THR).

Tokopedia

Edwin memprediksi momen gajian pun turut akan memengaruhi lonjakan transaksi dalam platform tersebut selama bulan Ramadan. Sebab, bulan Ramadan akan berlangsung mulai 21 Maret 2023 ini. Pihaknya menemukan bahwa biasanya pada tanggal 25 dan tanggal kembar terjadi kenaikan transaksi di Tokopedia.

“Momen terbesarnya itu adalah ketika THR turun. Ketika THR turun, semua pembelanjaan dari kategori ini meningkat secara drastis,” imbuh Edwin.

Tokopedia turut membeberkan beberapa kategori yang paling banyak dicari oleh masyarakat sepanjang bulan Ramadan 2022. Di antaranya ialah Fesyen, Otomotif dan Aksesoris, Makanan dan Minuman, Rumah Tangga, serta Smartphone dan Tablet.

Kategori produk dengan jumlah transaksi tertinggi di antaranya ialah Fesyem, Makanan dan Minuman, Kesehatan, Otomotif dan Aksesoris serta Rumah Tangga.

Sedangkan, subkategori yang juga mengalami lonjakan permintaan. Mulai dari Hampers dan Dekorasi, Bumbu dan Peralatan Masak, Gaming hingga Perlengkapan Travel dan Kecantikan.

“Banyak banget ketika orang mendapatkan THR, gajian di bulan-bulan Ramadan ini mereka meng-upgrade device yang mereka punya,” tutur Edwin. 

Tokopedia juga turut merinci metode pembayaran cashless yang paling populer di platformnya. Teurtama untuk kenutuhan Ramadan. Di antaranya ialah transfer antar bank, dompet digital, kartu kredit dan GoPayLater Cicil. Termasuk layanan bebas ongkir.

“Selain itu, lebih dari setengah pesanan selama Ramadan 2022 dikirim dengan bebas ongkir,” imbu dia. 

Tokopedia juga bekerja sama dengan lebih dari 14 mitra logistik terpercaya dalam menghadirkan beragam pilihan pengiriman. Seperti instan, same day, next day, kurir toko, reguler, ekonomi dan kargo. Guna mengakomodasi berbagai kebutuhan dan preferensi konsumen.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Produk Fesyen Paling Laris di Tokopedia Awal Tahun 2023
E-Commerce

Produk Fesyen Paling Laris di Tokopedia Awal Tahun 2023

Gadgetdiva.id — Tokopedia membeberkan laporan terkait produk terlaris di platformnya selam..

Perluas Jangkauan, Sociolla Sasar 30 Kota Indonesia
E-Commerce

Perluas Jangkauan, Sociolla Sasar 30 Kota Indonesia

Gadgetdiva.id — Memperluas jangkauan binsis, Sociolla ingin menyasar 30 kota Indonesia di ..

Kategori Fashion Alami Pertumbuhan di iStyle.id
E-Commerce

Kategori Fashion Alami Pertumbuhan di iStyle.id

Gadgetdiva.id — iStyle.id membeberkan bahwa kategori fashion di platformnya pada tahun 202..

Bisa Jajal Make Up Online Sebelum Beli di Blibli Virtual Try On, Begini Caranya
E-Commerce

Bisa Jajal Make Up Online Sebelum Beli di Blibli Virtual Try On, Begini Caranya

Gadgetdiva.id — Pelanggan Blibli kini bisa mencoba BliBli Virtual Try On. Hal ini bisa dila..


;