Smartwatch Garmin sediakan Fitur Pelacak Kehamilan
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Rabu, 11 November 2020 - 20:54 WIB
Setiap perempuan yang sedang hamil tentunya perlu menjaga kesehatan. Nah, sepertinya Smartwatch Garmin ini bisa bantu paradiva dalam menjaga kesehatan di masa kehamilan melalui fitur pelacak kehamilan.
Garmin ingin membuatnya sedikit lebih mudah karena mereka telah memperkenalkan fitur pelacak kehamilan pada smartwatchnya. Melalui fitur ini, para ibu hamil dapat memeriksa perkembangan kehamilannya, serta mendapatkan informasi tentang cara meningkatkan kesehatan sebelum melahirkan.
Fitur pelacak kehamilan ini akan memberti tahu pengguna bagaimana aktivitas olahraga dan kinerja tubuh mereka secara keseluruhan yang berubah selama kehamilan. Selain itu, fitur ini juga dapat memungkinkan pengguna mengubah peringatan detak jantung mereka.
Lebih dari itu, fitur ini akan memungkinan mereka mengatur pengingat untuk hal-hal seperti latihan Kegel, mencatat detail dan gejala yang mengarah pada kehamilan mereka sehingga mereka dapat menunjukkan kepada dokter. Bahkan, akan ada pengatur waktu kontraksi bawaan untuk membantu pengguna melacak persalinan mereka.
Menurut Susan Lyman, Wakil Presiden pemasaran konsumen global Garmin, “Umpan balik positif yang kami terima saat meluncurkan pelacakan siklus menstruasi merupakan indikasi jelas bahwa pelanggan wanita kami mencari lebih banyak peluang untuk menggunakan teknologi guna meningkatkan kesehatan dan kebugaran mereka. Kami berharap fitur pelacakan kehamilan ini membantu wanita memahami bagaimana kehamilan mereka terkait dengan gaya hidup aktif dan kesejahteraan mereka secara keseluruhan.”
Baca juga, Garmin Kenalkan Seri Smartwatch Premium ke Indonesia
Artikel Terkait
Vivo V20 SE kini hadir dalam warna Aquamarine Green
Vivo hadirkan smartphone V20 SE dalam warna Aquamarine Green. Warna ini akan menampilkan kesan ya..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
TCL menghadirkan smartTV Android A5, A8 dan A10 terbaru
TCL menghadirkan smartTV Android A5, A8 dan A10 yang tampil dengan Frameless Design cantik dan ka..
- by Jihan Nasir
- 3 tahun lalu
- 3,250
Nokia N95 Muncul lagi di Youtube!
Paradiva, masih ingat Nokia N95? Ponsel dual-slider yang dilengkapi dengan Symbian menandari mome..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Xbox Series S bakal hadir hanya dengan kapasitas penyimpanan 364GB
Xbox Series S dikabarkan hanya dapat menggunakan 364GB saja dari kapasitas penyimpanan yang terse..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250