Microsoft Lakukan Ujicoba untuk Edge Chromium pada Browser Xbox
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Senin, 8 Maret 2021 - 14:09 WIB
Microsoft telah mulai menguji peramban baru yang didukung Edge Chromium untuk konsol Xbox. Penguji Xbox di grup Alpha Skip-Ahead sekarang dapat mengakses Microsoft Edge baru pada konsol Xbox One atau Xbox Series S/X.
Meskipun dukungan penuh untuk mouse dan keyboard masih belum ada, browser berfungsi seperti yang kamu harapkan dengan pengontrol Xbox, meskipun sedikit bermasalah dalam versi pengujian awal.
Dilansir dari The Verge, browser Chromium di Xbox adalah pendorong bagi mereka yang ingin mengakses situs web melalui konsol mereka. Edge juga sekarang akan menyediakan akses ke layanan streaming Stadia milik Google, berkat dukungan kompatibilitas yang ditingkatkan dengan Chromium.
the latest Xbox Alpha skip ahead build includes the Chromium version of Microsoft Edge pic.twitter.com/C34d59UYuJ
— Tom Warren (@tomwarren) March 6, 2021
Hal ini juga harus meningkatkan kompatibilitas yang ditingkatkan dengan game berbasis browser dan layanan seperti Skype atau Discord melalui web. Versi pengujian awal ini tampaknya menyertakan mesin sinkronisasi yang sama dan digunakan Edge dengan dukungan extensions, vertical tabs, Collections dan fitur besar dekstop Edge lainnya.
Dukungan untuk versi lama Microsoft Edge di dekstop Windows berakhir pada 9 Maret dan pengujian Microsoft atas browser yang diperbarui ini menunjukkan bahwa versi ini akan segera hadir di semua konsol Xbox.
Baca juga, Microsoft Akan Hapus Instalasi Browser Edge Lama dari Komputer Windows
Artikel Terkait
Bikin Konten Epic ala Sutradara? Bisa Pakai Samsung Galaxy S21 Series 5G
Membuat konten video menjadi aktivitas yang digemari banyak orang saat ini. Menangkap beragam mom..
- by Redaksi
- 3 tahun lalu
- 3,250
Perkiraan Tanggal Peluncuran Helm VR, Kacamata AR dan Lensa Kontak milik Apple
Apple mungkin menjadi satu-satunya perusahaan teknologi yang tidak memiliki perangkat virtual, au..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
OPPO Resmi Perkenalkan Edisi Spesial dari Seri Reno5, yuk intip!
OPPO akan segera meluncurkan edisi spesial dari perangkat Reno5 di Indonesia. Perangkat ini merup..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Review Galaxy M02: Ponsel sejutaan, mulai desain hingga spesifikasi gak murahan!
Pada 18 Februari kemarin, Samsung secara resmi kembali luncurkan smartphone seri entry level, Gal..
- by Jihan Nasir
- 3 tahun lalu
- 3,250