Tak Ingin Tertinggal Tren, Vino G. Bastian Beli Samsung Galaxy Z Flip 3
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Kamis, 16 September 2021 - 21:58 WIB
Tak ingin tertinggal Tren, Vino G. Bastian beli Samsung Galaxy Z Flip 3. Ia tampak hadir dalam Consumer Launch untuk perangkat lipat terbarunya pada hari Rabu (15/9) kemarin.
Vino G. Bastian terlihat di antara konsumen yang mendatangi acara tersebut di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. Aktor tersebut juga mencoba pengalaman baru dengan membeli Galaxy Z Flip 3 5G berwarna Cream.
“Saya mulai tertarik untuk mendapatkan smartphone lipat ini sejak anak saya yang penggemar BTS cerita bahwa BTS di video klip pakai Galaxy Z Flip3. Saya nonton review di YouTube dan baca-baca artikel tentang Galaxy Z Flip3 dan semakin tertarik, tapi sayangnya saya ketinggalan pre order. Jadi, saat saya tahu lagi ada promo Consumer Launch di Kota Kasablanka, langsung deh saya meluncur. Beberapa teman saya sendiri juga sudah pakai dan saya makin penasaran untuk beli dan nyobain langsung,” ujar Vino.
Ada empat fitur utama yang membuat Vino tertarik dengan Galaxy Z Flip 3 tersebut. Apa saja, sih? Simak ya, Paradiva.
Bentuk compact untuk kenyamanan dan jadi trendsetter
Form factor yang compact membuat Vino yakin bahwa Galaxy Z Flip3 akan sangat nyaman saat disimpan di kantong. Jika smartphone pada umumnya akan terasa mengganggu saat disimpan di dalam kantong celana, Galaxy Z Flip3 yang memiliki layar utama 6,7 inci tetap dapat disimpan di dalam kantong dengan nyaman hanya dalam satu kali lipatan yang mudah.
“Rasanya belum ada smartphone yang bisa menyaingi desain compact lipat dari Galaxy Z Flip3 ini. Saya bisa semudah itu memasukkan smartphone ini di kantong celana atau saku jaket tanpa ada bagian yang menyembul keluar, jadi saya bisa tetap dekat dengan smartphone saya biarpun sedang shooting atau saat sedang bersepeda. Selain bentuk yang compact, Cover Display Galaxy Z Flip3 juga menurut saya sesuatu yang baru banget. Tadi saya coba-coba selfie hands-free, wah ini pengalaman yang tidak dimiliki smartphone saya sebelumnya. Mau wefie dengan anak dan istri, tanpa perlu membuka perangkat, saya bisa langsung lihat preview foto di Cover Screen dan bebas pilih untuk pakai kamera biasa maupun wide-angle,” ujar Vino.
Aksesori fashionable sebagai fashion statement
Tidak ketinggalan, Vino juga begitu tertarik dengan ragam aksesori Galaxy Z Flip3. Vino yang suka bereksperimen dengan outfit yang digunakan bisa semakin menunjang penampilannya dengan aksesori stylish dari smartphone tersebut.
“Dan saya suka banget dengan asesorisnya. Favorit saya casing navy blue dengan aksen strap warna orange berlogo Flip, ditambah strap panjang yang bikin tambah gaya bawa smartphone lipat ini,” kata Vino dengan semangat.
Fitur Smart Switch worry-free berganti ke Galaxy Z Flip3 dengan kemudahan transfer data
Memindahkan data dari smartphone lama ke smartphone baru menjadi kendala para pengguna smartphone baru. Namun tidak untuk pengguna baru Galaxy Z Flip3 5G seperti Vino dan konsumen lain yang sudah merasakan pengalaman baru Galaxy Z series. Semua data dari smartphone lama, termasuk riwayat pesan Whatsapp baik dari smartphone non Android, dapat dipindahkan semudah memasang kabel dan mengaktifkan Smart Switch. Vino menambahkan, “Ini pengalaman memindahkan data yang seamless banget. Bahkan riwayat Whatsapp dari smartphone non Android saya pun ter-transfer dengan baik ke Galaxy Z Flip3 daily driver baru saya. Nggak ada data yang hilang karena ngikutin tren smartphone lipat.”
Galaxy Z Fold3 sendiri dibanderol senilai Rp24.999.000 (12GB/256GB) dan Rp26.999.000 (12GB/512GB) dengan tiga pilihan warna, yaitu Phantom Black, Phantom Green, dan Phantom Silver. Sementara, Galaxy Z Flip3, yang tersedia dalam pilihan warna Cream, Green, Lavender, dan Phantom Black, bisa didapat dengan harga Rp14.999.000 (8GB/128GB) dan Rp15.999.000 (8GB/256GB).
Baca juga, Kontroversi Samsung Galaxy Z Flip3 di The Penthouse 3 Gara-gara Cheon Seo-jin
Artikel Terkait
iPhone 13 Series Resmi Diluncurkan, Ini Spesifikasi dan Harganya
Apple akhirnya resmi meluncurkan iPhone 13 Series di California. Sama seperti tahun sebelumnya, m..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Segera Meluncur di Indonesia, Samsung Galaxy A52s 5G Cocok Buat Gen Z
Segera meluncur di Indonesia, Samsung Galaxy A52s 5G cocok buat Gen Z. Dibanderol dengan harga Rp..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Xiaomi Bakal Meluncurkan Smart Glasses
Xiaomi dikabarkan bakal meluncurkan smart glasses buatannya sendiri. Perangkat ini diklaim tak ha..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Hadir di Indonesia, Maksimalkan Aktivitas Kamu Pakai Galaxy Z Fold3 dan Galaxy Z Flip3 5G
Resmi menghadirkan seri Galaxy Z di Indonesia, Paradiva sudah bisa langsung mendapatkan Samsung G..
- by Jihan Nasir
- 3 tahun lalu
- 3,250