Galaxy Watch 4 Series Punya Fitur Pantau Kadar Lemak dan Tekanan Darah
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Kamis, 23 September 2021 - 12:00 WIB
Galaxy Watch 4 Series punya fitur pantau kadar lemak dan tekanan darah. Tak hanya itu, smartwatch ini juga memiliki fitur pemantau dengkur dan kadar oksigen saat tidur agar hidup dengan sehat dan bugar.
Diluncurkan Agustus lalu, Galaxy Watch 4 Series ini memiliki fitur kesehatan yang lengkap dan bisa dimaksimalkan pengguna untuk memantau, mengukur dan merencanakan wellness journey sesuai dengan kebutuhan mereka masing-masing. Dengan mengenakan Galaxy Watch 4 Series di pergelangan tangan pun layaknya memiliki personal trainer di samping kita.
“Melalui Galaxy Watch4 Series, Samsung semakin menegaskan upaya maksimalnya dalam melakukan riset dan pengembangan secara mendalam demi menciptakan inovasi teknologi yang bermanfaat bagi kehidupan pengguna. Kami mengajak konsumen sekalian untuk bersama-sama menjalani hidup sehat bersama Galaxy Watch4 Series yang mampu memberikan berbagai insight berharga dalam mengambil keputusan yang paling tepat dalam menjaga kesehatan dan kebugarannya. Mulai dari tekanan darah, EKG, dan kadar oksigen, hingga massa otot dan lemak tubuh, dapat kita pantau dengan rutin, sehingga kita dapat menjaga kondisi tubuh dengan cara yang simple,” ujar Selvia Gofar, Head of IT & Mobile Product Marketing, Samsung Electronics Indonesia.
Galaxy Watch 4 Series sendiri dapat mengumpulkan banyak data, mulai dari pola bernapas, pola dengkuran hingga kadar oksigen tidur, untuk menilai seberapa baik kualitas tidur kita. Dengan begitu, kita bisa mendapat insight berharga untuk menikmati tidur yang semakin nyenyak dan cukup.
Beralih ke fitur lainnya, Galaxy Watch 4 Series turut dilengkapi dengan fitur body composition. Fitur ini memungkinkan perangkat mengukur BMI, tingkat metabolisme (BMR), kadar air dan lemak dalam tubuh, hingga massa otot dengan lebih cepat dan praktis. Patut diketahui bahwa pada umumnya kita perlu pergi ke pusat kebugaran atau klinik untuk mengetahui body composition ini.
Fitur body composition di Galaxy Watch4 Series hadir berkat adanya measuring tool bernama Bioelectrical Impedance Analysis (BIA). Teknologi ini mampu menangkap 2.400 data points dan menampilkan hasil pengukurannya hanya dalam waktu sekitar 15 detik. Samsung pun memastikan kualitas pengukurannya tetap terjaga karena fitur body composition di Galaxy Watch4 Series mampu menunjukkan korelasi pengukuran sebesar 98%. Hal ini membuat teknologi BIA di Galaxy Watch4 Series sama akuratnya dengan dual-energy x-ray absorptiometry (DXA) sebagai standar utama akan pengukuran body composition yang telah dipercaya oleh para ahli.
Dengan fitur body composition di Galaxy Watch4 Series, kita bisa semakin mudah untuk memaksimalkan program diet dan rutinitas olahraga dengan menyesuaikannya terhadap kebutuhan tubuh. Dengan begitu, kita bisa menentukan fitness goal yang paling ideal sekaligus membuat kita bisa mendapatkan kondisi tubuh terbaik dalam menjalani keseharian.
Lebih lanjut, perangkat ini juga dilengkapi dengan kemampuan untuk memonitor tekanan darah. Dengan adanya Bioactive Sensor, Galaxy Watch Series 4 memungkinkan pengguna memonitor tekanan darah hanya dari pergelangan tangan.
Terlepas dari kondisi kamu yang memiliki tekanan darah tinggi maupun rendah, kemudahan dalam memonitor tekanan darah dari Galaxy Watch4 Series ini juga perlu diimbangi oleh upaya kita dalam menjaga kestabilan tekanan darah, khususnya dalam menjaga pola makan. Beberapa kebiasaan yang dapat membantu mengontrol tekanan darah meliputi mengurangi konsumsi garam, meningkatkan asupan makanan kaya serat, membatasi asupan lemak, dan membatasi konsumsi alkohol.
Galaxy Watch4 hadir dalam ukuran 40mm dan 44mm, sedangkan Galaxy Watch4 Classic tersedia dengan pilihan ukuran 42mm dan 46mm. Berikut rekomendasi harga ritel yang perlu diketahui konsumen untuk mendapatkan Galaxy Watch4 Series terbaru dari Samsung dan menikmati kelengkapan fitur yang dimilikinya dalam mendampingi pengguna menunjang kebugaran dan kesehatan tubuh:
- Galaxy Watch 4 40mm dibanderol Rp2.999.000, opsi warna Black dan Pink Gold;
- Galaxy Watch 4 44mm dibanderol Rp3.499.000, opsi warna Black, Silver, dan Green;
- Galaxy Watch 4 Classic 42mm Bluetooth dibanderol Rp4.499.000, opsi warna Black dan Silver;
- Galaxy Watch 4 Classic 46mm Bluetooth dibanderol Rp4.999.000, opsi warna Black dan Silver;
- Galaxy Watch 4 Classic 46mm LTE dibanderol Rp5.999.000, opsi warna Black.
Artikel Terkait
Intip Spesifikasi Laptop Gaming ROG Strix G15 Advantage Edition
Intip spesifikasi laptop gaming ROG Strix G15 Advantage Edition. Laptop ini diklaim sebagai peran..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
iPad Mini 6 Hadirkan USB-C dan Desain All-Screen
iPad Mini 6 terbaru hadirkan USB-C dan desain all-screen. Perangkat ini diluncurkan dalam Apple ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Realme GT Master Edition 8GB+128GB Resmi Meluncur di Indonesia
Realme GT Master Edition 8GB+128GB resmi meluncur di Indonesia. Bagi Paradiva yang ingin mendapat..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Apple Watch Series 7 Hadir dengan Layar Lebih Besar
Apple baru saja meluncurkan rangkaian baru perangkatnya. Salah satu perangkat yang diluncurkan ad..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250