Gadget

Rumor Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro, Meluncur Awal 2023

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro dikabarkan akan debut di China akhir bulan ini. Kabarnya, perangkat tersebut akan menampilkan pengaturan tiga kamera belakang dengan tampilan punch hole pada kamera selfie.

Dalam perkembangan terbaru yang dilansir dari Gizmochina, sebuah sumber menyatakan bahwa perangkat Xiaomi 13 ini telah memasuki fase pengujian internal di Asia. Lineup ini diperkirakan akan debut di pasar Asia pada awal 2023.

iQOO 11 Sambangi Indonesia Desember Mendatang

Menurut keterangan rahasia dari Mukul Sharma, pengujian internal Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro telah dimulai di berbagai negara Asia. Keterangan rahasia ini mengklaim bahwa kedua smartphone Xiaomi dapat diluncurkan di Asia pada awal 2023.

Baru-baru ini, perangkat tersebut juga terlihat dalam situs web Bureau of Indian Standards (BIS) India. Dimana mengisyaratkan peluncuran yang segera terjadi di negara tersebut.

Bocoran Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro

Xiaomi 13Render Xiaomi 13

Render CAD baru-baru ini menunjukkan Xiaomi 13 dan Xiaomi 13 Pro akan menggunakan punch hole sejajar tengah di bagian depan dan pengaturan tiga kamera belakang. Model Pro akan hadir dengan sensor Sony IMX989 1 inci yang beresolusi 50 megapiksel, lensa ultra-wide 50 megapiksel dan unit telefoto 50 megapiksel. Serta, kamera selfie 32 megapiksel.

Selanjutnya, smartphone ini dikabarkan akan turut membawa teknologi dari Leica. Laporan menyatakan bahwa kedua perangkat akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Gen 2 yang akan diluncurkan.

Smartphone Xiaomi 13 akan tampil dengan ukuran 15,2 x 71,5 x 8,3mm dan memiliki layar 6,2 inci. Sedangkan, Xiaomi 13 Pro akan memiliki dimensi 163 x 74,6 x 8,8 mm dan mengemas layar 6,65 inci.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Pertama di Indonesia, Lenovo IdeaPad Slim 1 hadir dengan AMD Ryzen 7000 Series
Gadget

Pertama di Indonesia, Lenovo IdeaPad Slim 1 hadir dengan AMD Ryzen 7000 Series

Lenovo menghadirkan prosesor AMD Ryzen 3 7000 Series ke pasar Indonesia melalui IdeaPad Slim 1, m..

iQOO 11 Sambangi Indonesia Desember Mendatang
Gadget

iQOO 11 Sambangi Indonesia Desember Mendatang

Gadgetdiva.id — iQOO akan resmi masuk ke Indonesia dengan memboyong iQOO 11 sebagai smartp..

GoTo Group Siap PHK Massal 1.300 Karyawan
Gadget

GoTo Group Siap PHK Massal 1.300 Karyawan

Gadgetdiva.id — GoTo Group dikabarkan akan mulai melakukan PHK massal alias pemutusan hubu..

POLYTRON Rilis 10 Speaker PMA dengan Fitur Terbaru
Gadget

POLYTRON Rilis 10 Speaker PMA dengan Fitur Terbaru

Gadgetdiva.id – Permintaan pasar akan speaker bluetooth makin hari makin tinggi. Saat ini b..


;