OPPO, OnePlus dan Realme Resmi Jadi Perusahaan Terpisah di India

0
OPPO Indonesia

Gadgetdiva.id — OPPO, OnePlus dan Realme sejatinya tergabung dalam satu grup besar perusahaan yang bernama BBK Electronics. Kini, mereka dikabarkan menjadi perusahaan terpisah di India.

Sebelumnya, ketiga merek besar ini dibuat dalam satu pabrik. Sehingga, masing-masing perusahaan dapat menggunakan teknologi yang dibuat satu sama lain.

Sebuah kabar terbaru menyatakan bahwa OPPO, OnePlus dan Realme telah resmi menjadi perusahaan terpisah. Tepatnya, di pasar smartphone India.

Melansir dari Gizmochina, BBK mengumumkan bahwa ketiga vendor smartphone tersebut kini berfungsi sepenuhnya sebagai entitas individu. Dengan keputusan baru BBK ini, ketiga perusahaan ini akan memiliki hukum perusahaan sendiri.

OnePlus sendiri dikabarkan akan memiliki nama perusahaan OnePlus Technology. Sementara, Realme akan dinamakan Realme Mobile Telecommunications (India). OPPO sendiri masuk akan tetap bernama OPPO Mobiles India.

OPPO

Pengumuman tersebut rilis bersamaan dengan Pemerintah India sedang berusaha memperketat kendali di sektiar raksasa teknologi China.

Hal tersebut disebabkan Direktoran Intelijen Pendapatan India menuduh berbagai merek yang berbasis di China melakukan beragam praktik bisnis legal. Mencakup pelanggaran bea cukai, pencucian uang, penghindaran pajak dan masih banyak lagi.

Di masa lalu, OPPO India dituduh menghindari bea cukai yang bernilai 3489 INR atau sekitar Rp 7,9 Triliun. Masalah ini merupakan pukulan besar bagi operasi OPPO di India. Bahkan, BBK mengingat mereka bertanggung jawab atas distribusi produk bermerek OnePlus dan Realme yang berada di wilayah tersebut.

Masalah ini bisa menjadi salah satu pertimbangan BBK Electronics ini memisahkan ketiga “anak”nya menjadi perusahaan individu. Sebab, mereka akan menghadapi risiko yang lebih rendah untuk urusan operasi bisnis mereka di wilayah tersebut.

Di samping itu, OnePlus dan Realme kini sedang mencari produsen kontrak baru. Serta, membuat kontrak masing-masing dengan retailer maupun distributor.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan