Gadget

Segera Dirilis, Hape 4G Termurah di Dunia Cuma Dibanderol 180 Ribu

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Sebuah hape 4G termurah di dunia akan segera dirilis dengan harga USD 12 atau sekitar Rp 180 Ribuan di India. Hape tersebut berasal dari merek Reliance Jio.

Hape 4G yang bernama JioBahrat pada 7 Juli 2023 mendatang pada 1 juta ponsel pertama. Uji coba tersebut akan berlangsung di 6.5000 sub-distrik di India.

Sharp TV Aquos XLED Ukuran 65 Inci Dibanderol Rp39 Jutaan

Ponsel entry-level ini akan dielngkapi dengan layanan internet seperti pembayaran digital. Guna menjangkau mereka yang belum bermigrasi ke smartphone.

Pemilik Relience Jio Akash Ambani menyatakan bahwa dirilisnya hape 4G terbarunya ini merupakan upaya perusahaan untuk merebut pangsa pasar di pedalaman India yang masif dan kurang ditembus. Sebab, banyaknya pengguna hape 2G di negara tersebut.

“Masih ada 250 juta pengguna ponsel di Inida yang tetap ‘terperangkap’ di era 2G,” tutur Akash dalam sebuah pernyataan yang dikutip dari Reuters, Rabu (5/7).

Langkah tersebut dianggap dapat membantu Jio dalam memperkuat kepemimpinannya dalam basis pengguana telekomunikasi. Perusahaan telah melampaui 439 juta.

Sebelumnya, Jio telah meluncurkan smartphone 4G seharga 6.499 rupee atau sektiar Rp 1,2 Juta di tahun 2021 lalu. Namun, belum banyak peminatnya.

Ponsel fitur tersendiri dinilai sebagai perangkat yang memiliki fungsionalitas lebih tinggi daripada perangkat dasar. Namun, ponsel tersebut masih kalah dari smartphone.

Adapun beberapa fitur yang dibawa oleh hape 4G JioBharat tersebut. Di antaranya ialah kemampuan pembayaran seluler dengna UPI, akses ke layanan streaming video dan musik milik Jio, JioCinema dan JioSaavn, dukungan untuk penyimpanan yang dapat diperluas dengan dengan kartu microSD, layar 2 inci dan kamera 0,3 VGA.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News

Suka dengan artikel di atas? Click to DONATE


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Sony Umumkan Kartu Memori M Series CFexpress Type A
Gadget

Sony Umumkan Kartu Memori M Series CFexpress Type A

Gadgetdiva.id – Sony mengumumkan dua kartu memori CEA-M Series CFexpress Type A baru, yaitu..

Sharp TV Aquos XLED Ukuran 65 Inci Dibanderol Rp39 Jutaan
Gadget

Sharp TV Aquos XLED Ukuran 65 Inci Dibanderol Rp39 Jutaan

Gadgetdiva.id — Buat Paradiva yang pengen beli TV ukuran besar, Sharp punya lini produk TV ..

Kenapa Varian Galaxy Fan Edition Begitu Menggoda
Gadget

Kenapa Varian Galaxy Fan Edition Begitu Menggoda

Gadgetdiva.id — Samsung Galaxy Fan Edition (FE) selalu ditunggu kedatangannya, termasuk Sam..

Ponsel Lipat Honor Magic V2 Meluncur 12 Juli 2023, Full AI
Gadget

Ponsel Lipat Honor Magic V2 Meluncur 12 Juli 2023, Full AI

Gadgetdiva.id — Honor Magic V2 dipastikan akan menjadi ponsel lipat pertama dari brand smar..


;