Huawei Enjoy 70 Mendarat di China dengan Kamera Ganda 50MP

0
Huawei Enjoy 70

Gadgetdiva.id — Huawei Enjoy 70 resmi meluncur di China pada Kamis (5/12). Salah satu yang diunggulkannya ialah dual-camera alias kamera ganda dengan resolusi 50MP.

Huawei Enjoy 70 tentunya membawa peningkatan dari generasi sebelumnya, yakni Enjoy 60. Perangkat disebut membawa desain serupa dengan seri flagship Huawei P60, namun menggabungkan spesifikasi kelas menengah.

Huawei Enjoy 70 ini diidentifikasi dengan nomor model FGD-AL00 yang menampilkan panel LCD dengan teardrop-notch. Layar tersebut hadir dengan resolusi HD+ 720 x 16200 piksel.

Platform Vmall Huawei menghilangkan rincian terkait refresh rate yang dibawa oleh layarnya. Mengisyaratkan bahwa layarnya tersebut hadir dengan refresh rate 60Hz yang konvensional untuk layar.

Spesifikasi Huawei Enjoy 70

Melansir dari Gizmochina, salah satu yang diunggulkan oleh Huawei Enjoy 70 ialah kamera gandanya. Perangakt membawa kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 50MP dan lensa makro 2MP. Sedangkan, kamera selfie-nya membawa resolusi sebesar 8MP.

Huawei Enjoy 70 ini ditenagai oleh chipset Kirin 710A, namun tidak dilengkapi dengan dukungan konektivitas 5G. Perangakat ini dilengkapi dengan RAM 8GB dan tersedia dalam penyimpanan internal 128GB dan 256GB.

Huawei Enjoy 70

Kapasitas baterai Huawei Enjoy 70 hadir sebesar 6.000mAh dengan teknologi pengisian daya cepat 22,5W. Perangkat ini juga telah menjalankan Harmony OS 4.

Untuk fitur lainnya, Huawei Enjoy 70 sudah dilengkapi dengan konektivitas Wi-Fi, Bluetooth 5.1, GPS, NFC, port USB-C dan sensor sidik jari yang terpasang di sisi samping perangkat.

Huawei Enjoy 70 hadir dalam dua pilihan ruang penyimpanan, yakni RAM 8GB+ROM 128GB dan RAM 8GB+256GB. Sedangkan, untuk warna, perangkat hadir dalam warna Brilliant Black, Snowy White dan Emerald Green. Perangkat dibanderol mulai CNY 1.199 atau sekitar Rp. 2,6 jutaan.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan