Infinix Zero 5 Siap Bersaing di Pasar Industri Millennial
- by Jihan Nasir
- Sabtu, 3 Februari 2018 - 13:13 WIB
Diva says – Setelah sukses dengan peluncuran global Infinix di Dubai pada November 2017 lalu, Infinix Zero 5 dengan fitur dual camera resmi rilis di Indonesia hadir menggeberak era baru di indurstri mobile fotografi dengan mengusung tema #StayTrue dan #Shootmaster.
Menargetkan pasar milenial yang semakin menyukai fotografi profesional, Infinix Zero 5 rilis dengan dual kamera 12 + 13 megapiksel sehingga ponsel ini memiliki kemampuan 2x optix zoom dan 10x digital zoom dan memiliki kamera depan sebesar 16 megapiksel dengan fitur portait mood.
Untuk ketahanan baterai sebesar 4.350mAh, ponsel ini dilengkapi dengan teknologi Media Tek Helio P25 yang menggabungkan kekuatan prosessor 16nm Octa-core dan 6 Ram DDR4 X yang menjamin efisiensi dengan Zero time-lag saat multitasking atau penggunaan aplikasi.
Infinix Zero 5 dilengkapi dengan fitur-fitur menarik lainnya seperti, sistem anti pencurian, layar split yang fleksibel, dan fitur interaksi cerdas baru dengan dimotori oleh XOS 3.0 terbaru.
Dengan ukuran layar 5,98 inci, ponsel ini dilengkapi dengan layar Corning Gorilla Glass 3. Pastinya dengan desain yang halus dan tekstur logam yang elegan serta panjang sisi 3,28 mm akan menambah kesan mewah pada ponsel ini.
“Terus berkomitmen untuk menghadirkan produk dengan kualitas terbaik, Infinix Zero 5 hadir dengan smartphone yang kaya akan fitur. Dengan kamera belakang ganda yang tangguh, layar lebar jernih, kapasitas RAM besar, baterai tahan lama, dan performa yang handal, Infinix Zero 5 memberikan pengalaman yang terbaik dengan harga yang terjangkau,” ungkap Marcia Sun selaku SEA Regional Head of Infinix Mobile.
Infinix Zero 5 menempatkan tombol kapasitif di dalam layar dengan tombol power dan volume berada di sisi kanan bodi. Ponsel ini juga di dukung sensor sidik jari yang terletak di bagian belakang di bawah kamera.
Jika kamu milenial, kamu berniat untuk beli smartphone dengan spesifikasi dan desain yang dimiliki InfinixZero 5 ini? Tersedia di Lazada.co.id dengan banderol Rp 3,499,000.
Baca Juga: Fujifilm terinspirasi popularitas Instagram
Artikel Terkait
ASUS Hadirkan Notebook Premium Store Pertama di Indonesia
Diva says – Sebagai produsen notebook terbesar di Indonesia, sudah merupakan kewajiban un..
- by Jihan Nasir
- 6 tahun lalu
- 3,250
OPPO F5 x MAC hanya dijual 100 box
Diva says – Oppo F5 dan MAC cosmetics dikemas satu? Siapa sih yang gak gemas dengan box ini? Yu..
- by Jihan Nasir
- 6 tahun lalu
- 3,250
OPPO store terbesar ke-2 ada di Jawa Timur
Diva says – OPPO store yang sukses dibuka pertama kali dan terbesar ada di Karawaci. Kini OPPO ..
- by Jihan Nasir
- 6 tahun lalu
- 3,250
Lukisan aneh! Tahun 1850 sudah ada perempuan pegang smartphone
Diva says – Lukisan aneh yang berasal dari abad ke-19 ini bisa jadi membuktikan bahwa perj..
- by Redaksi
- 6 tahun lalu
- 3,250