Tim Gamers Cewek Bigetron Era Raih Kemenangan Ke-25 Turnamen MLBB Asia Tenggara

0
bigetron era
UniPin Ladies Series SEA Championship 2023

Gadgetdiva.id — Sekelompok gamers cewek yang menamakan dirinya sebagai Bigetron Era berhasil menjadi juara UniPin Ladies Series se-Asia Tenggara. Tak disangka, ini merupakan kemenangan mereka yang ke-25 kalinya.

Kemenangan ke-25 kali ini diraih Bigetron Era berturut-turut di seluruh turnamen Mobile Legend Bang Bang (MLBB) Ladies Asia Tenggara. Sedangkan turnamen yang dimenangkan mereka baru-baru ini diadakan oleh UniPin, penyedia layanan hiburan digital dengan pengalaman lebih dari 12 tahun. Diketahui, UniPin memiliki 21,4 juta pengguna aktif di 32 negara di seluruh dunia.

Pertandingan final UniPin Ladies Series Southeast Asia Championship 2023 telah berakhir pada Minggu (3/12) malam. Kemenangan akhir menjadi milik Bigetron Era setelah mereka berhasil menaklukkan GPX Basreng dengan skor 3-1. Secara tidak langsung mereka mempertahankan gelar juara ULS SEA Championship.

Bigetron Era di Unipin Ladies Series

bigetron era
Mobile Legend Bang Bang

Dimulai sejak 27 November lalu, turnamen UniPin Ladies Series SEA Championship 2023 yang digagas oleh UniPin, platform penyedia layanan top-up dan hiburan digital ternama ini menampilkan 10 tim terbaik dari Asia Tenggara. Mereka semua akan bertarung untuk memperebutkan gelar juara. Selain Bigetron Era yang kokoh di posisi nomor satu, ada pula GPX Basreng di posisi kedua dan RRQ Mika di posisi ketiga.

Bigetron Era yang sejak awal langsung mendominasi rangkaian turnamen, mengamankan slot final setelah mengalahkan GPX Basreng di babak final upper bracket, Sabtu (2/12). Rupanya, GPX Basreng yang terlempar ke lower bracket menunjukkan determinasi untuk menantang Bigetron Era lewat kesempatan balas dendam di grand final. GPX Basreng menghabiskan RRQ Mika secara cepat dengan skor akhir 2-0 pada pertandingan final lower bracket. Meskipun begitu, ternyata pembalasan dendam GPX Basreng belum tercapai karena mereka harus tunduk 3-1 di hadapan Bigetron Era.

Dengan total hadiah senilai lebih dari 30 juta rupiah, turnamen UniPin Ladies Series SEA Championship sukses menarik animo masyarakat sekaligus menjadi bukti bahwa skena ladies masih diminati.

Debora Imanuella sebagai SVP UniPin Community menjelaskan bahwa turnamen ini digelar oleh UniPin untuk menjadi wadah bagi para perempuan di seluruh Asia Tenggara dalam mengembangkan talenta yang mereka miliki.

“UniPin Ladies Series SEA Championship dipersiapkan sebagai wadah turnamen yang fair, profesional, dan kompetitif. Kami berusaha membentuk sistem pertandingan yang dapat memberikan tantangan kepada skill para pemain. Selain itu, kami juga mau memberi tontonan yang memotivasi para penonton, khususnya mereka yang perempuan; membawa pesan bahwa untuk berpartisipasi di kompetisi sebesar ini, sekelas Asia Tenggara, bukanlah mimpi bagi perempuan. Selamat untuk Bigetron Era, dan untuk semua tim ladies, sampai bertemu di turnamen selanjutnya!” ujar Debora.


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan