Yuk! Rayakan video favorit bersama "Year on TikTok" di Indonesia
- by Jihan Nasir
- Rabu, 16 Desember 2020 - 17:36 WIB
Dipenghujung akhir tahun, aplikasi TikTok hari ini umumkan program “Year on TikTok”, sebuah koleksi video, musik, kreator, yang memberikan inspirasi bagi kreativitas di komunitas TikTok sepanjang tahun 2020.
Seperti yang kita ketahui, tahun 2020 ini merupakan tahun yang penuh tantangan terutama saat dunia menghadapi pandemi global, yang membawa pada pembatasan sosial serta rasa kehilangan, sarat dengan perjuangan masyarakat, dan ketidakpastian ekonomi. Namun keterbatasan tersebut tak mempengaruhi kreativitas para pengguna TikTok.
Nah, dalam program ini, TikTok mengungkapkan video, top efek, musik, kreator, dan banyak hal yang membawa kebahagiaan ke komunitas di Indonesia melalui “Year on TikTok: Top 100” di Indonesia.
Lalu apa saja, sih momen yang dibagi oleh para penggua TikTok dan komunitas TikTok di program “Year on TikTok”? Simak dibawah ini, ya!
Top Creators
Kreator adalah jantungnya TikTok, menjadikan platform ini berbeda berkat kreativitas, komitmen, dan semangat mereka untuk menghadirkan konten yang dapat menginspirasi audiens di seluruh dunia.
TikTok menjadi batu loncatan untuk kreator berkarya dengan membuat konten yang otentik dan memperlihatkan passion merek.
Ini adalah kreator di Indonesia yang menjadi bintang TikTok tahun ini, menginspirasi banyak orang untuk memasak, bernyanyi, tertawa, dan main sepatu roda. Mulai dari akun sandys.ss, jharnabhagwani, realsesesvana, jebunggg, syarif.yosee, vegadelaga, emilmario69, dimsthemeatguy, h3yimrobby, hingga Avanthelove.
Most Viewed Videos
Saat diminta untuk di rumah saja, pihak aplikasi video musik ini menemukan banyak bakat baru di TikTok, dari yang menjadi koki rumahan, penyanyi karbitan, ahli parenting, hingga guru transisi makeup.
10 video viral ini menjadikan mereka momen yang terkenal, meluncurkan karir mereka, dan selamanya akan masuk ke dalam daftar TikTok Top 100. Mulai dari @alsaaql, @dedek_soemantri, @rensiansavira, @2beha10ribu, @kulinersamacici, @fahmimiasmr, @diksielawrence, @jharnabhagwani, @janineintansari, @ff.icall.
Top Creative Effects
Dari efek spesial yang menghentikan waktu atau berganti background, tidak diragukan lagi bahwa alat kreatif yang ada di TikTok bisa membawa kebahagiaan pada banyak orang. Ini adalah top creative effects yang membuat video-video ini “TikTok banget”.
Ada Face Features, Focus on Me, Green Screen Video, Disco Light, My Background, Shape Shift, Timewrap Scan, Color Selector, Panning, hingga Artist.
Top Music Tracks
Tahun ini menyaksikan lagu-lagu bersatu dengan kreator, dan membantu kreativitas mereka untuk menari, bertransformasi, dan bahkan menampilkan aksi komedi.
10 lagu ini, dari lagu baru, penyanyi baru, atau penyanyi senior, hanyalah sekelumit dari banyak lagu hits di TikTok yang membantu pengguna terhubung dengan jiwa superstar mereka.
Mulai dari AAH Mantap, Kopi Dangdut (Cover), Ampun Bang Jago, Iri Bilang Bos, Bertaut, Lathi, Hati Yang Kau Sakiti, Doa Untuk Kamu, Mungkin Hari Ini Esok Atau Lusa, hingga Pretty Real.
Baca juga, TikTok Lakukan ujicoba Fitur Video Berdurasi 3 Menit
Artikel Terkait
Game FAIRY TAIL: Forces Unite! Resmi dirilis, mainkan secara gratis sekarang!
Mulai hari ini Garena Indonesia dengan lisensi resmi dari Kodansha meluncurkan Game FAIRY TAIL: F..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250
Twitter Bakal Tutup Aplikasi Periscope Tahun Depan
Twitter telah mengumumkan bahwa mereka akan menutup Periscope sebagai penyedia layanan live strea..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Google Meet hadirkan Live Caption pada Web dalam Berbagai Bahasa
Google Meet menambah fitur baru, yakni Live Caption dalam web mereka. Live caption tersebut terse..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 4 tahun lalu
- 3,250
Gojek gandeng BCA luncurkan GoBiz PLUS, ini keunggulannya!
Dukung pelaku UMKM, bersama BCA hari ini Gojek memperkenalkan solusi perangkat keras pertamanya, ..
- by Jihan Nasir
- 4 tahun lalu
- 3,250