Tips Mengaktifkan Fitur Dark Mode di Aplikasi Facebook untuk iOS, Android dan Dekstop
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Selasa, 30 Maret 2021 - 15:00 WIB
Fitur dark mode merupakan pengaturan opsional yang dapat mengubah latar belakang antarmuka aplikasi menjadi lebih gelap. Salah satunya yang hadir pada Facebook.
Dimana fitur dark mode tersebut dapat mengubah tampilan latar belakang yang berwarna putih menjadi hitam, serta teks berwarna hitam menjadi warna putih. Fitur ini dapat menghabiskan lebih sedikit baterai pada perangkat kamu karena menampilkan piksel yang lebih gelap pada layar LED menggunakan lebih sedikit daya daripada menampilkan piksel putih.
Beberapa orang juga menemukan bahwa fitur tersebut tidak terlalu melelahkan mata dan banyak yang percaya bahwa cahaya biru yang berkurang membantu mereka tidur lebih nyenyak. Meskipun hal tersebut tidak terbukit secara ilmiah.
Semua pengguna Facebook memiliki akses untuk fitur dark mode di browser web dekstop apapun. Mulai dari Google Chrome dan Safari, maupun untuk komputer PC dan Mac.
Fitur dark mode pertama kali diluncurkan di aplikasi ponsel milik Facebook. Fitur itu hanya tersedia untuk beberapa pengguna selama pengujian beta. Akan tetapi, dark mode sekarang harus tersedia untuk semua pengguna aplikasi Facebook untuk iPhone dan Android.
Cara Mengaktifkan Fitur Dark Mode pada Aplikasi Facebook untuk iOS dan Android
- Buka aplikasi Facebook. Klik Menu yang terlihat seperti tiga garis horizontal.
- Gulir ke bawah dan klik Settings & Privacy > Dark Mode.
- Pada laman dark mode, tap lingkaran di samping tulisan On. Kamu juga dapat memilih System yang dapat menyesuaikan tampilan aplikasi dengan pengaturan sistem gelap atau terang pada perangkat kamu.
Cara Mengaktifkan Fitur Dark Mode pada Facebook untuk Dekstop
- Buka Facebook.com, lalu login. Di pojok kanan atas, pilih ikon panah yang menghadap ke bawah.
- Pada menu drop-down yang muncul, klik Display & accessibility.
- Jika diaktifkan, sakelar akan berubah menjadi warna biru dan latar belakang Facebook kamu akan menjadi gelap.
Baca juga, Fitur Dark Mode telah Hadir pada Aplikasi Google Maps untuk Android
Artikel Terkait
Xiaomi Kabarkan Rencana untuk Pembuatan Mobil Listrik
Apple bukan satu-satunya perusahaan teknologi yang dikabarkan akan merancang mobil listrik. Sumbe..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Zoom Akan Hadir Dalam Bentuk Software
Zoom menjadi salah satu aplikasi populer selama pandemi COVID-19. Pasalnya, selama itu pula aplik..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Diluncurkan Pertama Kali di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Harga dari OPPO A54!
Hari ini (29/3), OPPO meluncurkan perangkat baru untuk seri A miliknya di tahun 2021, yakni OPPO ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Cimory Yogurt Squeeze Hadir dengan Kemasan Bentuk Pouch Praktis
Pandemi COVID-19 berdampak terhadap perubahan perilaku konsumen Indonesia. Salah satunya membawa ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250