Twitter Akan Sediakan Opsi Sign In With Apple
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Selasa, 13 Juli 2021 - 13:14 WIB
Twitter dikabarkan akan menyediakan opsi Sign In with Apple. Opsi yang disediakan oleh Twitter ini berbeda dari platform lain yang memungkinkan pengguna untuk mendaftar ke layanan mereka menggunakan Facebook, Twitter tidak menyediakan layanan tersebut pada platformnya.
Layanan ini dikabarkan oleh Jane Manchun Wong pada akun Twitter resminya. Dirinya menyatakan bahwa kemungkinan perusahaan tersebut sedang membuat layanan Sign In With Apple.
Layanan Sign In With Apple sendiri merupakan fitur yang dihadirkan pertama kali pada iOS 13 di tahun 2019. Layanan ini pada dasarnya adalah alternatif untuk opsi log-in seperti Google atau Facebook selain alamat email. Tujuan Apple membuatnya adalah untuk menambah opsi privasi tambahan.
Dalam screenshot yang diunggah oleh Wong pada akun Twitternya, nampaknya platform ini tidak hanya mempertimbangkan untuk mengizinkan pengguna login dengan Apple, akan tetapi juga dengan Google.
Faktanya, baru bulan lalu ada tanda-tanda bahwa login dengan Google merupakan suatu kemungkinan dan screen shot ini tampaknya mengonfirmasi bahwa hal tersebut mungkin sesuatu yang sedang dikerjakan oleh Twitter.
Twitter is working on Apple Sign-In integration, as indicated in:
– the entry description for “Connected accounts” settings page (WIP)
– the “Connected accounts” settings page (WIP)
– the CSP header of https://t.co/lku1DJFE5E’s HTTP response https://t.co/rKdDOWLEml pic.twitter.com/cEOgOoAEx1
— Jane Manchun Wong (@wongmjane) July 9, 2021
Hingga saat ini, belum ada kabar kapan perubahan tersebut akan dihadirkan pada platform. Akan tetapi, jika kamu mendukung opsi tersebut, mungkin opsi ini merupakan sesuatu yang kamu nantikan.
Baca juga, Twitter Melakukan Pengerjaan untuk Unmention Akun Sendiri
Artikel Terkait
Fitur Pesan Menghilang akan hadir untuk WhatsApp Versi iOS
Bulan lalu, Android telah merilis fitur pesan menghilang pada platfromnya. Platform tersebut akhi..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Spotify Meluncurkan Pemutaran Offline untuk Apple Watch
Spotify akhirnya merilis aplikasi mandiri untuk Apple Watch. Fitur ini berarti bahwa mereka yang ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Selama PPKM Darurat, Provider Tri Prioritaskan Optimisasi di Area Rumah Sakit dan Residensial
Dalam mendukung PPKM Darurat yang diberlakukan Pemerintah hingga 20 Juli 2021, Provider Tri Indon..
- by Jihan Nasir
- 3 tahun lalu
- 3,250
Indosat Ooredoo Hadirkan Prime dari IM3 Ooredoo Propaid
Indosat Ooredoo menghadirkan sub-brand baru IM3 Ooredoo Propaid dengan Prime sebagai produk utama..
- by Jihan Nasir
- 3 tahun lalu
- 3,250