Twitter Lakukan Eksperimen Alat Terbaru untuk Laporkan Tweet Misleading

Twitter Lakukan Eksperimen Alat Terbaru untuk Laporkan Tweet Misleading
Life

Twitter Lakukan Eksperimen Alat Terbaru untuk Laporkan Tweet Misleading

Twitter Lakukan Eksperimen Alat Terbaru untuk Laporkan Tweet Misleading

Twitter Lakukan Eksperimen Alat Terbaru untuk Laporkan Tweet Misleading # Sumber : gadgetDiva

Twitter dikabarkan baru saja melakukan eksperimen terhadap alat baru untuk beberapa pengguna di Amerika Serikat, Korea Selatan dan Australia. Alat tersebut dapat digunakan untuk melaporkan tweet misleading atau tweet yang mengandung informasi yang salah.

Meskipun hanya uji coba, fitur ini merupakan langkah signifikan bagi Twitter yang sebelumnya memiliki alat pelaporan terbatas untuk informasi yang salah pada layanannya. Melalui fitur ini, pengguna dapat melaporkan kesalahan informasi dengan subkategori untuk pemilihan dan tweet terkait COVID-19.

5 Alat Masak Yang Sering Dipakai di Tiktok

Dilansir dari Engadget, fitur tersebut sejalan dengan upaya pengecekan fakta dan penghilangan informasi yang salah lainnya yang telah dilakukan oleh Twitter selama satu setengah tahun terakhir. Twitter sendiri sebelumnya telah memperkenalkan ILM untuk menghilangkan prasangka kesehatan dan kesalahan informasi pemiliu di platformnya.

Saat ini, belum jelas bagaimana tweet yang dilaporkan tersebut akan ditangani. Tidak seperti Facebook yang menggunakan jaringan besar pemeriksa fakta untuk menyanggah kebohongan, inisatif pengecekan fakta Twitter lebih terfokus secara sempit.

Dalam sebuah tweet, Twitter menyatakan bahwa pengguna seharusnya tidak mengharapkan perusahaan untuk menanggapi setiap laporan tersebut. Namun, laporan itu “akan membantu kami mengidentifikasi tren sehingga kami dapat meningkatkan kecepatan dan skala pekerjaan misinformasi kami yang lebih luas.”

Beberapa waktu lalu, Twitter baru saja memperbarui tampilan desain platform mereka dengan menggunakan font baru mereka, yaitu Chirp.

Twitter baru saja meluncurkkan beberapa penyesuaian desain untuk aplikasi seluler dan klien webnya. Kabar ini disampaikan langsung oleh akun desain perusahaan melalui sebuah utas yang dipostingnya.

Dilansir dari Engadget, Twitter pertama kali memperkenalkan font tersebut pada bulan Januari lalu. Menurut mereka, salah satu keunggulan utamanya dari font Chirp ini adalah dapat menyeleraskan teks yang ditulis dalam bahasa Inggris ke sisi kiri antarmuka. Twitter menyatakan pula hal tersebut merupakan suatu yang seharusnya membuat pengguna lebih mudah membaca konten saat menelusuri timeline.

Baca juga, Twitter Gunakan Tampilan Font Baru


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Deretan Barang Unik di TikTok Ini, Wajib Kamu Miliki
Life

Deretan Barang Unik di TikTok Ini, Wajib Kamu Miliki

Selain alat masak, banyak juga barang unik yang dapat Paradiva temukan di TikTok. Alat-alat ini b..

5 Alat Masak Yang Sering Dipakai di Tiktok
Life

5 Alat Masak Yang Sering Dipakai di Tiktok

Layaknya media sosial lainnya, TikTok juga menjadi sarana bertukar informasi. Mulai dari life hac..

Instagram Hadirkan Kampanye #17andiReels untuk Rayakan Momen Hari Kemerdekaan di Rumah
Life

Instagram Hadirkan Kampanye #17andiReels untuk Rayakan Momen Hari Kemerdekaan di Rumah

Dalam rangka merayakan Hari Kemerdekaan, Instagram menghadirkan kampanye #17andiReels. Kampanye i..

WhatsApp Hadirkan Kemampuan Transfer Chat History Dari Perangkat Android ke iOS
Life

WhatsApp Hadirkan Kemampuan Transfer Chat History Dari Perangkat Android ke iOS

Akhirnya, WhatsApp menghadirkan kemampuan transfer chat history dari perangkat Android ke iOS. Ha..


;