Facebook Mulai Luncurkan Fitur Backup dengan Enkripsi End-to-End untuk WhatsApp
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Jumat, 15 Oktober 2021 - 22:31 WIB
Facebook mulai luncurkan fitur Backup dengan enkripsi End-to-End untuk WhatsApp. Fitur ini hadir untuk iOS dan Android mulai Kamis (14/10).
Dilansir The Verge, Facebook telah menawarkan enkripsi End-to-End untuk obrolan selama bertahun-tahun. Akan tetapi, dengan perubahan baru ini, Paradiva bisa mendapatkan tingkat bisa mendapatkan tingkat enkripsi yang sama dengan backup milikmu.
Fitur ini akan diluncurkan secara perlahan untuk pengguna di versi terbaru aplikasi. Backup WhatsApp disimpan dalam iCloud atau Google Drive, akan tetapi fitur tersebut berarti Apple atau Google dapat menyerahkan backup kepada pemerintah atau penegak hukum jika terpaksa.
Dengan perubahan yang tersedia pada hari Kamis ini, kamu dapat mengamankan backup cloud WhatsApp dengan password atau kunci enkripsi 64 digit yang secara teoritis berarti tidak ada orang alin selain kamu yang dapat mengakses backup.
Fitur enkripsi End-to-End tersebut hadir untuk semua pengguna yang ingin melakukan backup pada history chat WhatsApp mereka. Meskipun pesan WhatsApnya telah dienkripsi.
WhatsApp sendiri telah meluncurkan fitur enkripsi end-to-end untuk ruang chat sejak 2016 lalu. Namun, aplikasi belum menwarkan enrkipsi tersebut untuk backups chat yang bergantung pada iCloud atau Google Drive.
Namun, dengan pembaruan terbaru ini, penngguna akan dapat memilih enkripsi end-to-end ke history chat sebelum mencapai layanan penyimpanan cloud meeka. Pengguna sendiri dapat mengharapkan pembaruan “dalam beberapa minggu mendatang,” menurut perusahaan.
Baca juga, WhatsApp Luncurkan Enkripsi End-to-End untuk History Chat
Artikel Terkait
Rangkaian Konten Terbaru Ini Segera Hadir di Disney+
Rangkaian konten terbaru ini segera hadir di Disney+. Mulai dari koleksi konten Disney, Marvel,..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Ikuti 3 Tips Ini Untuk Bikin Video Transisi ala SnackVideo
Ikuti 3 tips ini untuk bikin video transisi ala SnackVideo. Cocok buat kamu yang suka TikTok-an a..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Galaxy Unpacked Part 2 Akan Hadir 20 Oktober Mendatang
Galaxy Unpacked Part 2 akan hadir 20 Oktober mendatang. Setelah sebelumnya acara pertamanya tahun..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Twitter Ujicoba Fitur Latest untuk Pengguna iOS
Twitter ujicoba fitur Latest untuk pengguna iOS. Fitur tersebut hadir dalam sebuah tab yang memun..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250