Penggemar TikTok Pasti Senang! Beli Paket by.U Dapat Kuota Gratis
- by Siti Sarifah Aliah
- Jumat, 25 Februari 2022 - 09:02 WIB
Gadgetdiva.id — Banyaknya penggemar TikTok membuat by.U merasa harus memberikan apresiasi untuk mereka. Para TikTok kreator pasti akan senang karena saat membeli paket by.U mereka akan mendapatkan kuota gratis untuk mengakses TikTok.
Guna mewujudkan komitmennya dalam mendukung kreativitas content creators dengan ragam paket internet terjangkau #SemuanyaSemaunya, by.U meluncurkan promo bertajuk TikTok Everyday. Dengan melakukan pembelian kuota data apa saja, pengguna by.U akan mendapatkan kuota TikTok Everyday sebesar 1 GB/hari untuk mengakses TikTok selama masa berlaku paket kuota data yang dibeli.
Baca juga: Cara Likes Instagram Story
Vice President by.U Trio Lumbantoruan mengatakan, jika melihat fenomena semakin tumbuhnya jumlah kreator aplikasi TikTok di Indonesia, Telkomsel melalui by.U terus berinovasi untuk dapat menunjang kreativitas para kreator TikTok di Indonesia menghadirkan ragam paket digital yang sesuai #SemuanyaSemaunya.
“Kami memahami bahwa, banyak konten TikTok yang tidak hanya menghibur, namun juga mengedukasi. Untuk itu, sejalan dengan komitmen Telkomsel dalam menghadirkan solusi digital yang berdampak bagi masyarakat, by.U memberikan kuota TikTok Everyday 1 GB/hari untuk menjawab kebutuhan tersebut,” kata Trio
Promo TikTok Everyday 1 GB/hari juga berlaku untuk pembelian awal kuota data dan SIM card by.U. Untuk mendapatkan SIM card by.U, memilih nomor, dan menentukan besaran kuota, pelanggan dapat mengunduh aplikasi by.U dari Google Play Store atau App Store, atau mengakses website by.U.
Pelanggan pun dapat melakukan pembayaran melalui berbagai metode, seperti transfer bank, e-money, hingga bayar secara tunai di Indomaret atau Alfamart terdekat. Semuanya dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan #SemuanyaSemaunya.
Kabar baik untuk penggemar TikTok
Sebagai layanan seluler prabayar digital pertama di Indonesia, by.U terus mendengarkan dan mewujudkan permintaan masyarakat akan beragam variasi paket internet dengan harga terjangkau.
Didorong juga dengan semakin cepatnya perubahan perilaku masyarakat dalam memanfaatkan akses digital di tengah masa pandemi COVID-19, pertumbuhan jumlah pengguna by.U sendiri meningkat 196 persen dibandingkan dengan jumlah pengguna di akhir tahun 2020.
“Kuota tambahan TikTok Everyday 1 GB/hari ini lebih dari cukup bagi para pengguna, yang rerata mengakses aplikasi TikTok selama 100 menit dalam sehari. Dengan dukungan jaringan broadband berteknologi terdepan dan terluas dari Telkomsel, kami berharap dapat memberikan kenyamanan yang bernilai tambah bagi kalangan anak muda Indonesia untuk terus membuka berbagai peluang kebaikan dalam membuat konten-konten yang kreatif dan bermanfaat,” pungkas Trio.
Siti Sarifah Aliah
ReporterJurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update
Artikel Terkait
Cara Ikutan Reuni Simple Plan di Joox, Denger Lagu Baru Ruin My Life
Gadgetdiva.id — Reuni Simple Plan, band yang menjadi favorit anak muda di era-nya kini akan..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Ancaman Jahat Dibalik Situs Nonton Ilegal
Gadgetdiva.id — Situs nonton ilegal saat ini sedang diminati seiring dengan warga tak ada k..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Fitur Fast Laughs Netflix Hadirkan Tampilan Layaknya Feeds TikTok
Gadgetdiva.id — Netflix dikabarkan menguji tampilan feeds mirip TikTok pada aplikasi untuk Tele..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Laporan Google Search 2021, 6 Hal Ini Paling Banyak Dicari Netizen RI
Gadgetdiva.id — Dalam laporan Google Search 2021, sudah tidak dipungkiri lagi jika mesin pe..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250