Panasonic Gelar Lumix Creative Universe, Wadahi Kreativitas Kreator Indonesia

0

Gadgetdiva.id — Dukung para filmaker dan kreator konten Indonesia, Panasonic menggelar acara Lumix Creative Universe. Acara tersebut digelar pada Sabtu (28/1).

Marketing Director PT Panasonic Gobel Indonesia Yuki Honda menjelaskan gelaran Lumix Creative Universe dihadirkan sebagai bentuk nyata dukungan Panasonic terhadap kemajuan industri kreatif di Indonesia.

Gelaran tersebut merupakan implementasi dari komiten Panasonic untuk meningkatkan motivasi dan memberi pendidikan. Tentunya melalui pelatihan bagi sineas dan creator muda bertalenta di seluruh Indonesia.

“Saya berharap kegiatan ini dapat terus berlangsung kedepannya dan menjadi salah satu tempat bagi Panasonic untuk berinteraksi langsung dengan para creator di Indonesia,” kata dia.

Gelaran Lumix Creative Universe

Berlangsung di Posbloc, Jakarta, gelaran Lumix Creative Universe sendiri menghadirkan pengalaman dan apresiasi bagi para konten kreator. Dalam acara tersebut, ada tema kegiatan yang diangkat. Di antaranya kreatif, edukatif dan informatif.

Mulai dari Lumix S5 Mark II First – Experience event, 10 Ruang Kolaborasi yang dapat diikuti oleh para hadirin. Hingga, malam penganugerahan Panasonic Young Filmmaker (PYFPM) 2022.

Di acara Lumix S5II Experience Zone, para pengunjung dapat mencoba beragam fitur dari Lumix S5II. Fitur-fitur tersebut ialah performa auto fokus yang lebih cepat dengan PDAF, performa image stabilizer yang lebih baik dengan Active IS, fungsi REAL TIME LUT dan mode perekaman 6K 3:2 open gate. 

Dalam acara tersebut, para kreator juga dapat mengikuti workshop 10 kelas paralel #RuangKolaborasi. Workshop tersebut diisi oleh para fotografer, videografer, konten kreator dan chef ternama.

Lumix Creative Universe

Acara ditutup oleh puncak penghargaan Awarding Night PYFM 2002. Menjadi malam puncak penganugerahan PYFM 2022 untuk film pendek dan beragam konten terbaik.

Adapun tiga kategori besar, yakni Short Movie, Conceptual Video, & Vertical Video dengan total hadiah senilai 360 juta rupiah. 

PYFM 2022 sendiri digelar pada 10 November 2022 hingga 10 Januari 2023. Gelaran tersebut bertema STRIVE diartikan berjuang untuk mengambarkan kondisi pasca pandemi. Dimana setiap individu masih harus terus berjuang untuk hidup yang lebih baik.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan