TikToker Addison Rae, Tanda Tangan Kontrak Dengan Film Netflix
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Kamis, 9 September 2021 - 10:19 WIB
Addison Rae dikabarkan tanda tangan kontrak dengan Netflix untuk film terbarunya. TikToker ini melakukan kesepakatan multi-picture dengan platform streaming tersebut.
Sebelumnya, Addison Rae melakukan debutnya dalam film He’s All That di Netflix. Yakni, sebuah film remake dengan mengangkat tema gender-swapped dari rom-com di tahun 1999 yang berjudul “She’s All That”.
“Mendapatkan kesempatan untuk bekerja sama dengan Netflix adalah momen yang sangat sulit bagiku dan sekarang untuk dapat melanjutkan hubungan adalah di luar impiar terliarku,” jelas Rae yang dikutip dari wawancaranya dengan Variety.
Addison mengaku bahwa dirinya sangat senang dapat berkolaborasi dengan tim Netflix yang menurutnya luar biasa. Ia juga bersemangat untuk mengembangkan proyek tersebut sambil terus belajar menjadi seorang aktris.
Naketha Mattocks, selaku sutradara dari film keluarga turut menyampaikan pendapatnya. Ia berkata, “Pesona dan janji Addison Rae tidak dapat disangkal sebagaimana dibuktikan oleh (perannya dalam) He’s All That dan basis penggemarnya yang sudah bersemangat. Kami senang menjadi bagian dari fase berikutnya dari karirnya yang berkembang sebagai seorang aktris.”
Netflix memperkirakan bahwa lebih dari 55 juta rumah tangga akan menonton “He’s All That” dalam bulan pertama rilis. Menurut Netflix, film ini sendiri telah mencapai peringkat #1 di 78 negara, termasuk Brazil, Prancis dan Saudi Arabia.
Addison sendiri saat ini telah memiliki lebih dari 83,3 juta followers TikTok. Ia bahkan menjadi orang ketiga paling populer dalam platform tersebut.
Sementara itu, dirinya juga telah mencapai 39,2 juta followers Instagram dan 5 juta followers di Twitter. Gadis berusia 20 tahun asal Louisiana ini juga merilis single pertamanya yang bertajuk “Obsessed” pada bulan Maret lalu.
Ia bahkan dinominaisikan untuk penghargaan breakthrough social star dalam MTV Movie dan TV Awards 2021. Dalam film “He’s All That”, Addison berperan sebagai influencer media sosial yang mencoba mengubah salah satu siswa buangan sekolah menjadi raja prom.
Addsion juga menyatakan kepada Variety dalam pemutaran perdana filmnya bulan lalu bahwa ia memang selalu bermimpi menjadi seorang aktor. Jauh sebelum dirinya viral di TikTok.
Produser Jennifer Gibgot dan Andrew Panay juga turut memuji etos kerjanya. “Dia benar-benar mengkuti audisi dua kali untuk kami,” ujar Jennifer.
Jennifer juga bercerita bahwa audisi yang digelar oleh mereka ini berlangsung melalui Zoom. Meskipun begitu, Addison berhasil melewati rangkaian audisi tersebut dengan sempurna.
Baca juga, 4 Influencer Wanita TikTok Ini Mendapat Bayaran Tertinggi
Artikel Terkait
Apple Watch Jadi Penyelamat Hidup Wanita Di Arizona
Apple Watch jadi penyelamat hidup wanita di Arizona. Melalui sebuah fitur yang dapat mendeteksi g..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Elizabeth Holmes, Perempuan 'The Next Steve Jobs' Kini Terancam Penjara
Elizabeth Holmes, nama yang pada 2014 sempat menggemparkan dunia startup karena telah menjadi mil..
- by Redaksi
- 3 tahun lalu
- 3,250
4 Influencer Wanita TikTok Ini Mendapat Bayaran Tertinggi
Meskipun menjadi anak baru di platform media sosial, TikTok telah menjadi sumber penghasilan bagi..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Tips Bikin Foto OOTD ala Marsha Aruan
Meski pandemi masih berlangsung dan tak tahu kapan akan berakhir, para konten kreator dan pemilik..
- by Rysa Rusyfa
- 3 tahun lalu
- 3,250