Alamanda Shantika dari Perancang Aplikasi Gojek Jadi Komisaris Blue Bird
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Sabtu, 25 Juni 2022 - 10:52 WIB
Gadgetdiva.id — Alamanda Shantika dikabarkan menjadi salah satu jajaran komisaris Blue Bird. Perancang aplikasi Gojek tersebut bahkan turut membeberkan cerita di balik keputusannya untuk menjadi komisaris independen dari perusahaan transportasi tersebut.
Telah lama melalang buana di industri teknologi dan bisnis, Alamanda Shantika sendiri pernah dipilih menjadi Vice President Product Consultant Gojek pada 2015 lalu. Alamanda juga merupakan pendiri sekaligus CEO Binar Academy.
Tak hanya itu, Alamanda Shantika juga menjadi salah satu komisaris independen dari Mandiri Capital. Kini, dirinya diminta langsung oleh Noni Sri Aryati Purnomo, Komisaris Utama PT Blue Bird Tbk untuk menjadi salah satu komisaris independen Blue Bird.
Alamanda Shantika “Dipinang” Langsung oleh Komisaris Utama Blue Bird
Kabar Alamanda Shantika menjadi komisaris indpenden Blue Bird telah ramai dibicarakan di Twitter. Hal tersebut yang membuatnya untuk bercerita asal mula menjadi komesaris Independen Blue Bird pada akun Instagramnya.
Dalam postingannya pada Jumat (24/6) kemarin, Alamanda Shantika bercerita bahwa dirinya diminta langsung oleh komisaris utama Blue Bird. Tawaran tersebut ia dapatkan beberapa waktu lalu.
“Beberapa waktu lalu bu @nonipurnomo ajak saya bertemu, beliau menawarkan saya untuk bergabung menjadi komisaris independen Blue Bird,” ungkap Alamanda dalam akun Instagram pribadinya, @alamandas.
Menanggapi tawaran tersebut, perempuan yang akrab disapa Ala tersebut justru melayangkan pertanyaan kepada komisaris utama Blue Bird. Pertanyaannya terkait kontribusi yang harus ia berikan kepada perusahaan tersebut saat menjadi komisaris.
“Beliau menjawab,”Saya pingin hatinya Blue Bird terus ada”. Ini kedua kalinya saya mendengar jawaban seperti ini dari seorang pucuk pemimpin, pertama dari mentor seumur hidup saya, Nadiem Makarim. Kemudian kali ini dari bu Noni,” tutur Ala. Ia juga mengaku bahwa sama sekali tidak ada rasa ingin menolak atas tawaran tersebut.
Sebelumnya, Alamanda, Noni dan Andeka (CTO Blue Bird) memang pernah beberapa kali berada dalam satu panggung. Dirinya selalu kagum dengan pidato yang diberikan oleh Noni, bahkan sampai mencatatnya menjadi satu kumpulan catatan.
Salah satu kalimat favorit Alamanda dari pidato yang diberikan oleh Noni ialah terkait transformasi digital. Kalimat tersebut berbunyi, “walaupun kita bertransformasi tetap harus berpegang pada jati diri kita bukan hanya ikut trend.”
“Mungkin post ini jadi part satu perjalanan saya akhirnya bergabung di Blue Bird, saya akan lanjutkan di post berikutnya setelah saya sembuh ya hehehe,” imbuh Alamanda.
Bakal Nongkrong Bareng Supir Blue Bird
Diangkatnya Alamanda menjadi komisaris independen Blue Bird, membuat dirinya merasa senang. Ia mengaku merindukan masa dimana dirinya nongkrong di pangkalan ojek untuk berbincang bersama driver gojek.
Kebiasaan tersebut akan kembali ia lakukan saat resmi bergabung dalam jajaran Blue Bird. Hal tersebut dilakukannya untuk memahami kehidupan driver supaya dapat memberi solusi terbaik bagi mereka.
“sekarang saya bisa nongkrong di pangkalan-pangkalan Bluebird buat memahami kehidupan bapak ibu driver dan memberikan solusi yg terbaik bersama team @bluebirdgroup,” tutup Alamanda.
Alamanda Shantika sendiri Nadiem Makarim merintik Go-Jek dari nol hingga menjadi digital startup seperti sekarang ini. Sebelum hengkang dari Gojek pada 2016, dirinya menjabat sebagai Vice President of Product. Namun, Alamanda saat ini lebih memilih menciptakan ekosistem digitalnya sendiri.
Artikel Terkait
Jessica Alba Diajak Masuk Jajaran Direksi Yahoo
Gagdetdiva.id — Yahoo dikabarkan bakal kembangkan perusahaannya dengan menunjuk enam orang ..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 2 tahun lalu
- 3,250
Shieny Aprilia Jadi CEO Agate, Mau Bikin Metaverse Game
Gadgetdiva.id –Shieny Aprilia kini telah didapuk sebagai pemimpin sebuah perusahaan game lo..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
14 Tahun di Facebook, Sheryl Sandberg Mundur Ingin ke Politik?
Gadgetdiva.id — Sheryl Sandberg, tangan kanan dan orang kepercayaan Mark Zuckerberg di Face..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250
Maria Sahara Xendit Berbagi Tips Berkarir Jadi Product Manager
Gadgetdiva.id — Guna mendukung ketertarikan untuk bekerja di startup, Maria Sahara Xendit P..
- by Siti Sarifah Aliah
- 2 tahun lalu
- 3,250