Smartphone Androidmu Bisa Jadi Remote TV, Begini Caranya!
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- Rabu, 2 Juni 2021 - 19:31 WIB
Sistem operasi baru milik Google, yakni Android 12 memungkinkan pengguna untuk menjadikan smartphone mereka sebagai remote tv. Kabar ini disampaikan langsung pada Google I/O.
Pada pengumuman yang disampaikannya, Google akan melakkukan desain ulang untuk Android 12. Misalnya, tampilan notifkasi baru dan beberapa fitur privasi lainnya. Tak hanya itu, sistem opeasi tersebut akan mengintegrasi platform Google Chrome OS.
Sebagai bagian dari bundel, Google memberi pengguna Android lebih banyak kontrol untuk perangkat dalam ekosistem Android TV-nya sendiri. Spesifiknya, Android akan segera menampilkan aplikasi remote TV built-in yang memungkinkan untuk pengguna untuk mengontrol TV hanya menggunakan ponselnya.
Dengan lebih dari 80 juta perangkat OS Android TV, masuk akal jika Google ingin meningkatkan pengalaman keseluruhan dengan fitur yang berharga.
Cara Mendapatkan Fitur Remote TV Android
Google akan merilis fitur jarak jauh Android untuk perangkat yang menjalankan sistem operasi Android 11 atau lebih tinggi. Termasuk Android 12 yang baru terungkap, saat ini hanya tersedia melalui Android 12 beta publik. Google mengatakan fitur ini tidak akan memulai debutnya sampai akhir tahun ini.
Bagaimana Smartphonemu Berfungsi sebagai Remote TV?
Dari pengumuman tersebut, fitur remote TV Android sangat mirip dengan aplikasi remote Apple TV di iPhone dan iPad. Bagian atas interface adalah ruang kosong yang digunakan sebagai bantalan gerakan, tempat kamu dapat menggeser dan mengetuk Android TV.
Berpindah antar aplikasi, pilih acara atau kembali ke layar beranda dengan kontrol pada layar. Sepertinya, tombol untuk mengontrol volume dan daya juga disertakan dalam aplikasi.
Baca juga, Tips Menyembunyikan Angka Likes di Instagram
Artikel Terkait
Tips Menyembunyikan Angka Likes di Instagram
Beberapa waktu lalu, Instagram memberi opsi bagi pengguna untuk menyembunyikan angka likes pada p..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Gunakan Fitur Epic Pada Galaxy S21 Ultra 5G untuk Bikin Film Pendek
Film pendek Konfabulasi karya kolaborasi Galaxy Movie Studio 2021 bersama dengan Angga Dwimas Sas..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
5 Persamaan Drama Moon Lover: Scarlet Heart Ryeo dan Hotel del Luna
Memasuki waktu weekend, Gadgetdiva ingin kembali merekomendasikan tontonan menarik bagi kamu peng..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250
Tips Meningkatkan Pengalaman dalam Melakukan Video Konferensi
Pandemi virus corona secara tidak langsung mengubah gaya hidup kita menjadi serba online. Salah s..
- by Nadhira Aliya Nisriyna
- 3 tahun lalu
- 3,250