Manfaatkan Fitur ShopeePay, Tya Ariestya Bagikan Tips Liburan Nyaman nan Hemat

Manfaatkan Fitur ShopeePay, Tya Ariestya Bagikan Tips Liburan Nyaman nan Hemat
Tips

Manfaatkan Fitur ShopeePay, Tya Ariestya Bagikan Tips Liburan Nyaman nan Hemat

Manfaatkan Fitur ShopeePay, Tya Ariestya Bagikan Tips Liburan Nyaman nan Hemat

Manfaatkan Fitur ShopeePay, Tya Ariestya Bagikan Tips Liburan Nyaman nan Hemat # Sumber : gadgetDiva

Di tengah kesibukannya sebagai content creator, pengusaha, dan ibu dua anak, Tya Ariestya pun memiliki kiat tersendiri dalam mempersiapkan liburan agar tetap nyaman, aman, dan tentunya hemat.

“Aku sama keluarga tuh seneng banget traveling, dan liburan udah jadi agenda yang wajib. Tapi kebutuhan selama liburan dan budget juga pastinya lumayan bikin pusing. Untungnya, aku sangat terbantu dengan kehadiran fitur transfer dari ShopeePay yang gratis biaya admin. Jadi aku bisa menikmati momen liburan dengan nyaman, gak perlu worry dengan urusan rumah dan pekerjaan, serta pastinya hemat,” tutur Tya.

Kurban Online Lewat Shopee, Begini Caranya

Simak tips dan trik ala Tya berikut ini:

"ShopeePay"

Tentukan destinasi dan susun itinerary dari jauh hari

“Menurut aku planning ini penting banget supaya kita hemat waktu dan tentunya bisa mengantisipasi pengeluaran tak terduga. Di sisi lain, aku jadi bisa menyiapkan rencana cadangan apabila rencana awal tidak memungkinkan,” ungkap Tya.

Cari fasilitas yang ramah anak

Sebagai ibu, kenyamanan dan keamanan anak-anak tentu menjadi prioritas utama. Bagi Tya, memastikan penginapan atau hotel dengan fasilitas ramah anak sangat penting dalam menyusun agenda liburan keluarga

Rencanakan target dan alokasikan tabungan khusus

Dalam menyiapkan anggaran liburan keluarga, Tya dan suami telah menyiapkan pos tabungan terpisah agar pengeluaran liburan tidak mengganggu pengeluaran rutin harian yang esensial.

Saat mengalokasikan tabungan, Tya dan suami biasanya menentukan target yang hendak dicapai sejak awal. Misalnya, frekuensi liburan dalam setahun, destinasi yang diinginkan, serta durasi liburan.

Lengkapi kebutuhan esensial dengan travel kit favorit

Menghadapi hal ini, Tya menemukan beberapa trik jitu agar kedua putranya tetap nyaman dan tidak uring selama liburan. “Selain kebutuhan inti seperti pakaian, toiletries, obat-obatan, dan vitamin, aku juga biasanya menyiapkan travel kit berisi mainan, camilan, atau pernik simpel yang mengingatkan mereka dengan rumah.”

Pastikan rumah aman agar liburan tenang

Menghadapi hal ini, Tya mengaku bahwa kehadiran teknologi sangat membantu dirinya dan suami dalam memastikan kebutuhan serta kondisi rumah dalam keadaan aman.

Kehadiran fitur Transfer ShopeePay, misalnya, memungkinkan Tya untuk tetap memenuhi transaksi rumah tangga walau sedang berada jauh dari rumah, seperti transfer uang belanja, uang saku ART, iuran keamanan, gas dan listrik, hingga kebutuhan dapur dan rumah tangga lainnya dengan lebih hemat.

“Namanya menteri keuangan keluarga, aku pastinya mencari solusi nyaman dan hemat untuk kebutuhan di rumah. Fitur Transfer ShopeePay bagi aku berguna banget karena gratis gak ada biaya admin, mau transfer ke rekening bank ataupun wallet ShopeePay tiap hari, dan langsung sampai.” tutup Tya.

Baca juga : Lakukan Ekspansi ke Malaysia, DOKU Umumkan Akuisisi SenangPay


author-img_1

Jundi Amrullah

Reporter

Artikel Terkait

Tips Tampil Kece saat Lebaran Idul Adha ala Tokopedia
Tips

Tips Tampil Kece saat Lebaran Idul Adha ala Tokopedia

Gadgetdiva.id — Hari Raya Idul Adha 1443 H jatuh tanggal 10 Juli 2022 besok. Oleh karena it..

Kurban Online Lewat Shopee, Begini Caranya
Tips

Kurban Online Lewat Shopee, Begini Caranya

Gadgetdiva.id — Bantu pengguna beli kurban dengan lebih mudah dan aman, Shopee melalui Shop..

Ikuti Cara Ini untuk Hemat Baterai OPPO Reno7 5G
Tips

Ikuti Cara Ini untuk Hemat Baterai OPPO Reno7 5G

Gadgetdiva.id — Menghemat baterai perlu dilakukan agar kita tetap dapat beraktivitas dengan..

Cara Tambahkan Limit Saldo ShopeePay Jadi Rp 20 Juta
Tips

Cara Tambahkan Limit Saldo ShopeePay Jadi Rp 20 Juta

Gadgetdiva.id — ShopeePay melalui ShopeePay Plus baru saja menambahkan limit saldo bagi par..


;