Aplikasi

Instagram Perluas Fitur Hidden Words untuk Kreator dan Pengguna

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Instagram dikabarkan telah memperbarui fitur alat keamanan lamanya. Salah satunya ialah fitur Hidden Words.

Fitur Hidden Words Instagram sendiri telah memulai debut tahun lalu yang akan secara otomatis menyaring konten berbahaya dari pada bagian kolom komentar pengguna. Fitur ini cukup berhasil menyaring hingga 40 persen komentar negatif.

Runchise, Aplikasi Manajemen Restoran dan Waralaba Kuliner

Kini, pembaruan baru akan secara otomatis mengaktifkan fitur ini. Sehingga, lebih banyak kreator konten yang dapat memiliki opsi untuk memiih apakah mereka ingin mengaktifkan atau menonaktifkan Hidden Words.

Selain mengaktifkannya secaara otomatis, Instagram juga memperluas kemampuan Hidden Words ini dengan menawarkan dukungan untuk bahasa Farsi, Turki, Rusia, Bengali, Marathi, Telugu dan Tamil. Fitur ini akan memeriksa kata-kata yang menyinggung, bahkan ketika ada salah ejaan dan bahkan akan diperluas untuk melindung krator dalam Story.

Selanjutnya, di Amerika Serikat, Instagram akan mulai menambahkan persyaratan baru ke layanan yang akan menyaring pesan spam dan penipuan. Fitur ini juga akan memperkenalkan lebih banyak “nudges” ke platformnya.

Fitur ini lebih memberi pengguna lebih banyak pemberitahuan terkait menjaga platform supaya tetap menjadi ruang yang aman.

Nudges juga akan diperluas ke pesan langsung, menyarankan pengguna untuk berpikir sebelum mereka mengirim pesan ke konten kreator. Selanjutnya, pembaritahuan ini akan diperluas ke bahasa baru dan sekarang akan mencakup bahasa Arab, Inggris, Spanyol, Portugis, Perancis dan Cina.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Helo Gandeng CapCut, Tantang Pengguna Buat Konten Menarik Lewat Aplikasi
Aplikasi

Helo Gandeng CapCut, Tantang Pengguna Buat Konten Menarik Lewat Aplikasi

Helo berkolaborasi dengan CapCut, aplikasi pengeditan video all-in-one yang membantu pengguna m..

Runchise, Aplikasi Manajemen Restoran dan Waralaba Kuliner
Aplikasi

Runchise, Aplikasi Manajemen Restoran dan Waralaba Kuliner

Gadgetdiva.id — Aplikasi manajemen restoran biasanya hanya menyediakan sarana untuk menjemb..

TikTok Meluncurkan Fitur Adults Only untuk Live Streaming Mode
Aplikasi

TikTok Meluncurkan Fitur Adults Only untuk Live Streaming Mode

Gadgetdiva.id — TikTok meluncurkan fitur Adults only untuk mode live streaming. Fitur tersebut ..

NOICE Buka Layanan Akses Streaming untuk Radio Swasta Indonesia
Aplikasi

NOICE Buka Layanan Akses Streaming untuk Radio Swasta Indonesia

Gadgetdiva.id — NOICE dan PRSSNI lakukan kerja sama untuk menyediakan layanan streaming bag..


;