Aplikasi

Tokopedia Jajaki Pengalaman Omnichannel lewat Fitur Ambil di Tempat

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Tokopedia mengenalkan fitur Ambil di Tempat pada Rabu (7/2). Merupakan fitur yang menghadirkan pengalaman berbelanja secara online dan offline.

Head of Fashion Category Tokopedia Aldhy Darmayo menyatakan bahwa fitur Ambil di Tempat ini dihadirkan supaya pengguna dapat membeli produk sesuai dengan keinginan mereka. Sekaligus, mempermudah memudahkan mereka dalam berbelanja.

Pengguna X Twitter di AS Capai 90 Juta, Kurang dari 1% Kelompok Remaja

“Di acara ini sekaligus, Tokopedia meluncurkan fitur baru nama fiturnya adalah ambil di tempat. Jadi, kita gabungkan experience orang belanja offline dan online,” ungkap Aldhy dalam acara konferensi pers yang berlangsung di Jakarta Selatan, Rabu.

Fitur Ambil di TempatHead of Fashion Category Tokopedia Aldhy Darmayo dalam konferensi pers, Rabu (7/2) di Jakarta Selatan.

Fitur Ambil di Tempat ini akan tersedia untuk semua kategori produk dalam platform Tokopedia. Namun saat ini, baru dapat digunakan pada gelaran Tokepedia Fashion Market di Kota Kasablanka dari 7 Februari hingga 11 februari 2024.

Aldhy berharap dengan adanya Ambil di Tempat, pihaknya dapat menghadirkan pengalaman berbelanja online ke offline dengan lebih mudah. Serta, memungkinkan pengguna untuk lebih banyak merasakan kemudahan bertransaksi lewat Tokopedia.

Cara Pakai Fitur Ambil di Tempat

“Dengan adanya fitur ini kami berharap bisa mempermulus pengalaman belanja online to offline (sebaliknya) dan memungkinkan lebih banyak masyarakat merasakan kemudahan bertransaksi lewat ekosistem Tokopedia,” ungkap Alhdy.

Untuk menggunakan fitur Ambil di Tempat, Paradiva bisa mengunjungi salah satu booth pada Tokopedia Fashion Market. Kemudian, ikuti beberapa langkah di bawah ini.

Fitur Ambil di TempatTokopedia Fashion Market di Mall Kota Kasablanka, Jakarta.

1. Pilih produk yang ingin dibeli.
2. Scan QR code yang tersedia pada masing-masing booth.
3. Pada laman check out, pilih pengiriman ‘Ambil di Tempat’.
4. Pilih metode pembayaran dan lakukan pembayaran.
5. Setelah pembayaran berhasil, pembeli bisa langsung mengambil pesanan secara offline di booth.

Tokopedia Fashion Market sendiri merupakan gelaran bazaar yang menampilkan berbagai booth dari beragam brand fashion lokal. Pergelaran ini berlangsung secara offline hingga 11 Februari 2024 di Kota Kasablanka dan secara online pada 19-29 Februari 2024 di situs maupun aplikasi Tokopedia. 

Salah satu faktor digelarnya Tokopedia Fashion Market ialah karena industri fashion memiliki potensi yang besar di Indonesia. Sebab, sektor ini menempati posisi ke-dua terbesar penyumbang PDB (Produk Domestik Bruto) RI.

Sementara itu, di Tokopedia sendiri mengalami peningkatan tertinggi jumlah penjual produk fesyen sepanjang tahun 2023 sebesar 1,5 kali lipat. Di antaranya pada wilayah Bangkalan (Jawa Timur), Lebak (Banten) dan Tanjung Pinang (Kepulauan Riau).

Tingginya permintaan masyarakat akan produk fesyen terlihat dari tren belanja online di Tokopedia yang mencatat bahwa fashion menjadi salah satu kategori produk yang paling laris sepanjang tahun 2023. Sejumlah wilayah mengalami peningkatan tertinggi transaksi produk fesyen melalui Tokopedia, antara lain Raja Ampat (Papua Barat), Yahukimo (Papua Pegunungan) dan Puncak Jaya (Papua Tengah) dengan rata-rata kenaikan hampir 2 kali lipat.

“Data internal Tokopedia tercatat bahwa sejumlah produk mengalami transaksi tertinggi sepanjang 2023 di kategori Fesyen Wanita, antara lain jam tangan, sandal dan tas. Sedangkan di kategori Fesyen Pria, yaitu t-shirt, sneakers dan tas,” ucap Aldhy.

Fitur Ambil di Tempat

Tak hanya menggunakan fitur Ambil di Tempat, pengunjung Tokopedia Fashion Market dapat mengikuti kegiatan menarik di bazar, seperti fashion show, hadiah menarik setiap pembelian kelipatan Rp100.000 lewat program reward card, photo booth dan lain-lain.

Selain bisa membeli beragam produk fesyen dari sederet brand fashion lokal, seperti Benang Jarum, merché, Prepp Studio, dan masih banyak lagi, pengunjung juga bisa mengakses produk kecantikan dan sport apparel dari penjual di Tokopedia yang juga berpartisipasi di bazar Tokopedia Fashion Market.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Chatbot AI Milik Amazon, Rufus Siap Jadi Teman Belanjamu
Aplikasi

Chatbot AI Milik Amazon, Rufus Siap Jadi Teman Belanjamu

Gadgetdiva.id — Amazon meluncurkan sebuah asisten belanja bertenaga AI yang dinamakan Rufus..

Pengguna X Twitter di AS Capai 90 Juta, Kurang dari 1% Kelompok Remaja
Aplikasi

Pengguna X Twitter di AS Capai 90 Juta, Kurang dari 1% Kelompok Remaja

Gadgetdiva.id — CEO X Twitter Linda Yaccarino menyatakan bahwa pengguna platformnya di Amer..

Saingi Youtube, TikTok Bersiap Tambah Durasi Video Hingga 30 Menit
Aplikasi

Saingi Youtube, TikTok Bersiap Tambah Durasi Video Hingga 30 Menit

Gadgetdiva.id — TikTok tengah menyiapkan format video dalam durasi hingga 30 menit dalam pl..

Pelanggan Netflix Bertambah 13 Juta Pada Kuartal Keempat 2023
Aplikasi

Pelanggan Netflix Bertambah 13 Juta Pada Kuartal Keempat 2023

Gadgetdiva.id — Netflix mencatat adanya kenaikan jumlah pelanggan selama kuartal terakhir t..


;