Gadget

iPhone SE 4 Bawa Penampakan Desain Baru, Ini Bocorannya

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Apple dikabarkan sedang dalam tahap pengerjaan untuk seri SE terbaru. Perangkat tersebut ialah iPhone SE 4.

Sebelumnya beredar rumor bahwa iPhone SE 4 akan memiliki tampilan desain yang serupa dengan iPhone SE 4, membawa Face ID dan USB-Port C. Rumor tersebut dilaporkan oleh MacRumors.

Mengenal Tiga Perangkat Baru Ekosistem Diving Garmin

Akan tetapi, Apple sendiri belum secara resmi mengungkap rincian terkait iPhone SE 4 yang akan datang. Baru-baru ini, terungkap sebuah render terbaru yang menampilkan bocoran konsep desain dari perangkat tersebut,

Dilaporkan oleh Gizmochina, render iPhone SE 4tersebut dibagikan oleh kolaborasi AppleTrack dan @concept_central. Berdasarkan gambar yang dibagikannya, tampilan bagian depan iPhone SE 4 nampak serupa dengan iPhone 14. Hanya saja, tepiannya sedikit datar dan sudutnya membulat.

iPhone SE 4

iPhone SE 4 kabarnya akan mengusung layar OLED dengan ukuran 6,1 inci. Meksipun, belum jelas apakah perangkat akan mendukung teknologi ProMotion 120Hz.

Tak hanya itu, iPhone SE 4 tidak akan mengusung notch yang besar. Varian SE nampaknya akan mempertahankan desain ini, sebab merupakan varian yang lebih terjangkau dari Apple.

iPhone SE 4

Sementara itu, bagian belakang nampaknya memiliki sensor kamera tunggal. iPhone SE 4 akan mengusung kamera utama sebesar 48MP di bagian belakang.

Kemudian, elemen desain penting lainnya terletak di bagian port-nya. iPhone SE 4 dikabarkan bakal menggunakan port USB Type-C serupa dengan iPhone generasi terbaru yang diluncurkan.

iPhone SE 4 dikabarkan bakal meluncur pada akhir tahun 2024 atau awal 2025.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Samsung Rajai Pasar Smartphone Indonesia Sepanjang Q33 2023
Gadget

Samsung Rajai Pasar Smartphone Indonesia Sepanjang Q33 2023

Gadgetdiva.id — Tak hanya memberikan penghargaan terhadap sejumlah gawai yang diluncurkan ..

Mengenal Tiga Perangkat Baru Ekosistem Diving Garmin
Gadget

Mengenal Tiga Perangkat Baru Ekosistem Diving Garmin

Gadgetdiva.id – Garmin hari ini mengumumkan tiga produk untuk ekosistem Diving: Descent G1 ..

Indonesia Gadget Award 2023 Sukses Digelar, Ini Daftar Pemenangnya
Gadget

Indonesia Gadget Award 2023 Sukses Digelar, Ini Daftar Pemenangnya

Gadgetdiva.id — GadgetDiva dan Gizmologi sukses menggelar perhelatan Indonesia Gadget Award..

Sistem Operasi ColorOS OPPO Tembus 600 Juta Pengguna Aktif Bulanan Secara Global
Gadget

Sistem Operasi ColorOS OPPO Tembus 600 Juta Pengguna Aktif Bulanan Secara Global

Gadgetdiva.id — Sistem operasi ColorOS OPPO dikabarkan telah melampaui 600 juta pengguna ak..


;