Startup

Telkomsel Mitra Inovasi Kini Berubah Jadi Telkomsel Ventures

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.idTelkomsel Mitra Inovasi (TMI) yang sudah eksis sejak 4 tahun lalu kini berubah nama menjadi Telkomsel Ventures. Hal ini seiring dengan makin menguatnya pertumbuhan startup di tanah air, sekaligus mempersiapkan flagship fund kedua yang berfokus melakukan investasi kepada berbagai bidang startup yang sejalan dengan prioritas strategis Telkomsel.

Telkomsel Ventures telah menyiapkan dana kelolaan untuk para perusahaan rintisan yang berkutat di digital lifestyle, digital enablement, dan emerging technologies. Mereka juga akan menjadi mitra esensial bagi para startup untuk mencapai tujuan melalui pemanfaatan berbagai sumber daya, dukungan teknis, mentorship, termasuk kolaborasi dengan Telkomsel atau dengan berbagai pihak yang terlibat dalam ekosistem startup.

Emmet Shear, CEO OpenAI Ketiga Gantikan Mira Murati

Menurut CEO Telkomsel Ventures, Mia Melinda, pembaharuan identitas yang dilakukan merupakan salah satu upaya Telkomsel Ventures untuk tetap relevan dan adaptif seiring perkembangan zaman, terutama dalam mendukung pertumbuhan startup di Indonesia.

telkomsel venturesRebranding Telkomsel Mitra Inovasi menjadi Telkomsel Ventures.

“Kami sangat antusias dalam memperkenalkan identitas baru Telkomsel Ventures, yang semakin menegaskan komitmen dan peran kami secara lebih jelas dalam mendukung pemberdayaan startup potensial untuk berkembang di Indonesia. Kata ‘Telkomsel’ yang ditekankan dalam ‘Telkomsel Ventures’ adalah pengingat penting tentang nilai strategis yang kuat sejak kami memulai perjalanan pada tahun 2019,” kata Mia, usai pengenalan nama dan logo baru perusahaan yang dipimpinnya itu, Kamis, 23 November 2023.

Nama dan Logo Telkomsel Ventures

Nama Telkomsel Ventures dipilih untuk menekankan fokus investasi kepada berbagai bidang startup yang sejalan dengan prioritas strategis Telkomsel, yakni digital lifestyle, digital enablement dan emerging technologies. Ketiga pilar strategis ini sejalan dengan aspirasi dan peran Telkomsel Ventures sebagai Corporate Venture Capital untuk mengembangkan bisnis Telkomsel secara exploitative (memaksimalkan core business) dan juga explorative (membangun pertumbuhan bisnis baru).

Ini merupakan komitmen Telkomsel untuk mengambil peran kunci dalam mendukung perekonomian digital Indonesia dengan membuka peluang kolaborasi bersama para startup, yang dalam lanskap ekonomi digital memiliki dampak signifikan dalam menjaga kestabilan perekonomian nasional dengan menghadirkan solusi digital inovatif, membuka lebih banyak lapangan kerja, hingga meningkatkan daya saing teknologi bangsa.

Perubahan nama dari TMI menjadi Telkomsel Ventures ini juga menandai dimulainya periode baru untuk pertumbuhan dan inovasi startup di Indonesia melalui kehadiran flagship fund kedua, setelah sukses menyelesaikan investasi perdananya pada flagship fund pertama di tahun 2020 dengan total dana komitmen USD 40 juta yang telah diinvestasikan ke dalam 17 perusahaan di Asia Tenggara dan Amerika Utara, termasuk Evermos startup e-commerce sosial yang fokus pada produk halal, Halodoc startup kesehatan terbesar di Indonesia, PrivyID startup KYC digital, Sekolahmu platform pembelajaran terpadu, Edenfarm startup rantai pasokan pertanian, dan FinAccel perusahaan induk startup fintech Indonesia Kredivo.

Mia menambahkan meski kondisi ekonomi global yang tidak menentu menjadi salah satu tantangan bagi pertumbuhan industri startup, Telkomsel Ventures sebagai perusahaan investasi terdepan di Indonesia yang aktif dalam pendanaan kepada berbagai startup tetap optimis terhadap potensi ekosistem digital Indonesia.

“Oleh karena itu, Telkomsel Ventures terus mengambil peran penting untuk melanjutkan pertumbuhan ekonomi digital Tanah Air melalui investasi pada perusahaan digital rintisan tahap awal dan tahap pertumbuhan yang beroperasi atau sedang melakukan ekspansi ke Indonesia,” katanya.

Selain melakukan investasi strategis, Telkomsel Ventures juga menjadi mitra esensial bagi perusahaan-perusahaan digital rintisan untuk mencapai tujuan melalui pemanfaatan berbagai sumber daya, dukungan teknis, mentorship, termasuk kolaborasi dengan Telkomsel atau dengan berbagai pihak yang terlibat dalam ekosistem startup seperti Venture Capital, Community Partner maupun Technology Partner. Telkomsel Ventures akan membantu startup untuk menemukan mitra yang tepat, mendapatkan dukungan yang dibutuhkan, dan mengembangkan solusi yang inovatif.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Siti Sarifah Aliah

Reporter

Jurnalis teknologi dan gadget sejak 2005. Mulai dari Majalah Digicom, pernah di Tabloid Ponselku, pendiri techno.okezone.com, 5 tahun di Viva.co.id, 2 tahun di Uzone.id. Pernah bikin majalah digital Klik Magazine, sempat di perusahaan VAS Celltick Technologies. Sekarang jadi founder Gadgetdiva.id, bantuin Indotelko.com dan Gizmologi.id. Supermom dengan 2 orang superkids. update

Artikel Terkait

Sam Altman Balik Lagi ke OpenAI
Startup

Sam Altman Balik Lagi ke OpenAI

Gadgetdiva.id — Setelah lima hari dipecat, akhirnya Sam Altman menduduki kembali jabatannya..

Emmet Shear, CEO OpenAI Ketiga Gantikan Mira Murati
Startup

Emmet Shear, CEO OpenAI Ketiga Gantikan Mira Murati

Gadgetdiva.id — Emmet Shear resmi menjadi CEO OpenAI ketiga pada Senin (20/11). Meskipun be..

Sam Altman Ditarik ke Microsoft, Emmett Shear Jadi CEO Interim OpenAI
Startup

Sam Altman Ditarik ke Microsoft, Emmett Shear Jadi CEO Interim OpenAI

Gadgetdiva.id — Ditolak kembali menjadi CEO OpenAI, Sam Altman langsung ditarik oleh Micros..

Sam Altman Mendadak Dipecat Jadi CEO, Kenapa?
Startup

Sam Altman Mendadak Dipecat Jadi CEO, Kenapa?

Gadgetdiva.id — Sam Altman resmi dipecat sebagai CEO OpenAI secara tiba-tiba. Hal tersebut ..


;