Ikuti 5 Cara Ini Agar Email-mu Tetap Aman

Ikuti 5 Cara Ini Agar Email-mu Tetap Aman
Tips

Ikuti 5 Cara Ini Agar Email-mu Tetap Aman

Ikuti 5 Cara Ini Agar Email-mu Tetap Aman

Ikuti 5 Cara Ini Agar Email-mu Tetap Aman # Sumber : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Menjaga keamanan email merupakan salah satu hal paling penting yang harus kita lakukan. Pasalnya, hampir semua media sosial, aplikasi hiburan hingga pembayaran kini telah terintegrasi dengan email.

Apalagi, di zaman yang semakin maju ini banyak sekali orang melakukan tindak kejahatan melalui internet. Seperti, menipu, hacking, malware dan cybercrime lainnya. Oleh karena itu, penting bagi kita untuk menjaga keamanan email.

Ikuti Cara ini untuk Menghapus Akun Twitter

Salah satu pertimbangan terbesar kenapa kita harus menjaga keamanan email adalah platform tersebut selain menjadi alat komunikasi nomor satu yang kita gunakan, namun juga merupakan platform paling tidak aman. Maka dari itu, kita harus sebisa mungkin menjaganya.

Nah, dilansir dari CNET, ada beberapa tips yang dapat Paradiva lakukan untuk menjaga keamanan email. Simak ulasannya, ya!

Menjaga keamanan email

Menggunakan Password yang kuat dan unik

Dua elemen terpenting saat memilih password yang tepat adalah kata yang digunakan harus panjang. Setidaknya, delapan karakter termasuk angka dan simbol.

Selain itu, kata tersebut juga harus unik. Dalam artian, tidak digunakan kembali untuk beberapa akun. Nah, jika kamu kesulitan dengan password, pengelola password dapat membantu menghasilkan kata yang rumit, mengingatkan kamu untuk mengubahnya, serta membantu kamu dalam mengingatnya.

Password merupakan garis pertahanan pertama melawan seseorang untuk menyusup ke akunmu. Terlebih, saat mereka ingin mengakses data dan komunikasi pribadimu. Pastikan pertahanan yang kamu pakai ini sudah kuat.

Baca juga: Ikuti Cara ini untuk Menghapus Akun Twitter

Mengaktifkan authentication two-factor

Cara selanjutnya untuk menjaga keamanan email milik Paradiva adalah dengan menambahkan lapisan keamanan ekstra ke akunmu. Tentunya dengan menggunakan authentication two-factor.

Setelah memasukkan password, kamu harus memberi kode autentikasi teprisah ayng dikirim ke ponsel atau autentikator seluler guna mengakses akun. Ini berarti, saat pihak yang tidak berwenang dapat memecahkan passwordmu, mereka masih memerlukan aksesmu untuk masuk ke teleponmu dan mengakses akun emailmu.

Menjaga keamanan email

Sebagian besar layaan email menawarkan otentikasi dua fakor; jika layanan email yang Paradiva gunakan tidak, kamu harus beralih ke layanan email lainnya yang memiliki fitur tersebut. Penyedia email biasanya akan menawarkan berbagai cara untuk mengaktifkan fungsi ini.

Namun, umumnya, jika kamu menuju ke pengaturan akun email kamu dan mencari opsi berlabel privasi atau keamanan, Paradiva biasanya dapat menemukan dan mengaktifkan fitur tersebut dari sana.

Gunakan layanan email yang aman untuk enkripsi pesan

Layanan email aman seperti ProtonMail, Tutanota dan StartMail mampu mengenkripsi emailmu. Guna memastikan bahwa pesan tetap tidak dapat diakses oleh pihak yang tidak berwenang dan ingin mengintip konrespondensimu.

Layanan email ini juga menyediakan opsi untuk membuat alias sekali pakai untuk melindungi privasimu lebih jauh dan membatasi entitas yang memiliki akses ke alamat email utamamu.

Ingatlah bahwa meskipun kamu bisa mendapatkan akun dengan layanan email tereknripsi secara gratis, Paradiva harus membayar untuk fitur privasi yang disempurnakan seperti alias dan domain kusus.

Identifikasi dan hindari penipuan phishing

Phishing masih menjadi salah satu metode paling umum yang digunakan penyerang siber untuk membobol akun onlinemu. Jika kamu melihat email yang tak diminta untuk segera mengeklik tautan atau mengunduh lampiran, hal tersebut bisa jadi penipuan phishing.

Jangan pernah mengeklik link tersebut. Jika tidak, kamu kemungkinan akan mengunduh malware atau mengungkapkan informasi pribadi seperti password dan informasi keuanganmu.

menjaga keamanan email

Email phishing sering kali terlihat seperti berasal dari sumber yang sah — entah itu layanan online yang kamu gunakan seperti Netflix atau PayPal. Biasanya, mereka akan mengklaim bahwa ada masalah dengan akun atau informasi pembayaranmu.

Paradiva dapat menemukan kesalahan tata bahasa atau inkonsistensi lainnya dalam email phishing yang akan memberi tahumu adanya penipuan. Jika kamu ragu, jangan gunakan email tersebut dan mencoba verifikasi informasi tersebut secara langsung dengan sumber yang dimaksud.

Baca juga: Nonton Netflix di Laptop, Kontrol Pakai Keyboard Ini

Gunakan fitur Hide My Email milik Apple pada iPhone-mu

Bagi Paradiva yang menggunakan perangkat Apple, sebaiknya kamu menggunakan fitur Hide My Email. Fitur ini diluncurkan melaluio iOS 15.

Fitur Hide My Email berfungsi untuk memberi keamanan yang memungkinkan kamu menyembunyikan alamat email dari situs dan layanan yang kamu daftarkan secara online. Fitur ini juga dapat menghasilkan alamat email yang ditetapkan secara acak untuk digunakan dalam situasi dimana kamu tak ingin memberikan situs web dengan alamat email yang sebenarnya.

menjaga keamanan email

Fitur ini dapat membantu membatasi jumlah situs dan layanan online yang memiliki akses ke alamat email pribadmu. Serta, kemungkinan dibagikan dengan entitas jahat lainnya. Jika Paradiva memiliki iPhone, kamu dapat mengakses fitur Hide My Email dengan membuka Settings > iCloud > Hide My Email.

Jika Paradiva tidak memiliki iPhone, cara paling praktis untuk mereplikasi fungsi ini adalah dengan menggunakan alias yang berbeda, jika ditawarkan oleh penyedia emailmu. Banyak layanan email populer seperti Gmail, Yahoo, Outlook dan penyedia email aman lainnya menawarkan alias. Periksa pengaturan akun penyediamu untuk melihat apakah ia menawarkan fitur tersebut.

Jangan lupa untuk terus menjaga kemanan email kamu ya, Paradiva!

Baca juga: 7 Tips Menghindari Software Mata-mata Pegasus


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Nonton Netflix di Laptop, Kontrol Pakai Keyboard Ini
Tips

Nonton Netflix di Laptop, Kontrol Pakai Keyboard Ini

Gadgetdiva.id — Nonton Netflix di laptop memang cukup nyaman. Pandemi telah membuat Netflix..

Ikuti Cara ini untuk Menghapus Akun Twitter
Tips

Ikuti Cara ini untuk Menghapus Akun Twitter

Gadgetdiva.id — Cara menghapus akun Twitter ternyata mudah. Paradiva tak perlu menggunakan ..

Gading Marten Sudah Coba Samsung Galaxy S22 Series 5G, Ultra Jagoannya
Tips

Gading Marten Sudah Coba Samsung Galaxy S22 Series 5G, Ultra Jagoannya

Gadgetdiva.id — Gading Marten merupakan salah satu pengguna setia smartphone Samsung Galaxy..

Tips Cari Makan di GoFood Pakai #Rekomendasik
Tips

Tips Cari Makan di GoFood Pakai #Rekomendasik

Beberapa waktu lalu, GoFood baru saja meluncurkan kampanye yang bertajuk #Rekomendasik atau Rekom..


;