Life

Lagi Ngetren, Meta Bakal Fokus Kembangkan Reels

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Setelah diluncurkan pada awal Maret 2021 lalu, Reels kini menjadi salah satu platform Instagram yang sedang naik daun. Nampaknya, Instagram bakal berfokus untuk mengembangkan fitur video pendek tersebut.

Ya, memang nampaknya kini kebanyakan pengguna Instagram telah mengarah ke Reels. Mereka tak hanya menonton, namun juga turut membuat konten melalui fitur tersebut. Tren konten video pendek merupakan salah satu pemicu beralihnya pengguna tersebut.

Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru

“Bisa dikatakan sebetulnya kalo secara tren memang kan konten video pendek ini lagi tren ya. Jadi, secara natural memang (pengguna Instagram) sudah ada pergerakan ke arah konten pendek (Reels) gitu,” ungkap Direktur Kemitraan Kreator untuk Meta di Indonesia dan Asia Tenggara, Revie Sylviana yang ditemukan pada press conference #TawaDiReels, Selasa (16/8) lalu.

Hal tersebut pula yang memicu Meta untuk mengembangkan fitur video pendeknya tersebut. Melalui Revie, Meta menyatakan bahwa mereka akan terus menambah fitur-fitur Reels.

“Ya, saat ini kan ini (Reels) fitur yang lagi populer. Tunggu nanti banyak fitur-fitur pengembangan lainnya, baik juga fitur monetisasi dan lainnya yang nanti akan kita share juga sesudah diluncurkan,” imbuh Revie saat dikonfirmasi terkait pengembangan fitur Reels di Instagram.

Revie SylvianaRevie Sylviana, Direktur Kemitraan Kreator untuk Meta di Indonesia dan Asia Tenggara

Revie juga turut menuturkan bahwa pihaknya terus mengamati tren dan kebutuhan pengguna. Termasuk juga masukan yang diberikan oleh mereka. Sehingga, Instagram bisa terus berkembang sesuai tren dan keingnan penggunanya.

Beragamnya konten yang ada di Reels, beragam pula fitur yang ada dalam platform tersebut. Contohnya adalah fitur editing video yang memudahkan konten kreator dalam membuat konten mereka.

Lebih lanjut, Reels juga menyematkan fitur unggulan yang dapat membantu konten kreator dalam menarik engagment. Sehingga, konten mereka tak hanya disebar-luaskan ke follower mereka, namun juga ke non-follower. Yakni, melalui fitur cross apps.

Melalui fitur cross apps, konten Reels yang kita unggah di Instagram bisa dilink secaara otomatis ke Facebook. Berkat adanya fitur ini, pengguna selain follower kita dapat menonton konten tersebut di Instagram dan Facebook.

Angkat Beragam Tema untuk Sediakan Konten di Reels

Selain itu, salah satu upaya Instagram dalam mengembangkan Reels di Indonesia ialah dengan menghadirkan program-program serupa dengan #TawaDiReels. Guna membantu para konten kreator mengembangka konten dan kreativitas mereka.

Setelah sebelumnya mereka menghadirkan program tagar #OlahragaDiReels. Dimana tujuannya untuk membantu komunitas atlet dan club olahraga supaya mereka dapat membangun engagement sesuai passion.

ReelsFoto:Gadgetdiva.id

Salah satu tema konten yang paling banyak dicari oleh pengguna saat ini ialah Komedi. Kemudian, ikuti oleh fesyen dan pariwisata.

“Selain komedi, konten-konten yang paling banyak diminati di Indonesia itu adalah konten fashion dan juga pariwisata. Karena mungkin abis COVID-19 sekarang orang mulai bisa travel, mulai bisa jalan-jalan jadi mereka juga cari inspirasi-inspirasi untuk travel,” tutur Revie.

Menanggapi hal tersebut, Revie menyatakan bahwa kedepannya Reels akan terus menghadirkan program serupa dengan tema yang berbeda. Rencana selanjutnya, pihaknya akan mengembangkan program pariwisata.

“Karena ini bagian dari komitmen panjang dari Meta, tentunya akan ada beragam program-program lain ya. Tapi bentuknya bisa jadi sama, bisa nanti jadi berbeda, tapi tadi saya sempat sharing juga mungkin kita ada wacana ke depannya juga kita lagi explore yang konten pariwisata,” tutur Revie.

Kini, Instagram sendiri telah memiliki lebih dari 1 Miliar pengguna. Dengan Indonesia menjadi salahs atu negara di Asia Tenggara yang paling banyak menonton konten pun juga membuat konten.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

6 Rekomendasi Film Untuk Rayakan Kemerdekaan HUT RI Bikin Kamu Lebih Nasionalis
Life

6 Rekomendasi Film Untuk Rayakan Kemerdekaan HUT RI Bikin Kamu Lebih Nasionalis

Momen 17 Agustus-an menjadi momen yang ditunggu-tunggu oleh banyak masyarakat Indonesia. Selain m..

Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru
Life

Lindungi Pesan, WhatsApp Kenalkan Sistem Privasi Baru

Gagdetdiva.id — WhatsApp dikabarkan baru kenalkan lapisan perlindungan baru lewat fitur pri..

Jelang Kedatangan Dream Theater di Solo, Gibran Bagikan Playlist di Langit Musik
Life

Jelang Kedatangan Dream Theater di Solo, Gibran Bagikan Playlist di Langit Musik

Dream Theater, grup musik beraliran metal progresif asal Amerika Serikat akan kembali menggelar k..

Meta Luncurkan BlenderBot 3 Berbasis AI
Life

Meta Luncurkan BlenderBot 3 Berbasis AI

Gadgetdiva.id — Meta dilaporkan baru saja meluncurkan BlenderBot 3 yang berbasis AI. Ini me..


;