News

Menkominfo Bantah Isu Tarik Pajak dari Judi Online

post-img

Source : gadgetDiva

Gadgetdiva.id — Baru-baru ini beredar isu bahwa Kemenkominfo akan menarik pajak untuk judi online. Menkominfo (Menteri Komunikasi dan Informatika) Budi Arie Setiadi membantah isu tersebut.

Isu terkait penarikan pajak yang akan dilakukan oleh Kemenkominfo beredar di tengah gencarnya pemberantasan terkait judi online oleh pihaknya.

Kartu Perdana Golf Smartfren Diluncurkan dengan Harga Rp 50 Ribu, Begini Manfaatnya

Menkominfo Budi Arie menegaskan bahwa isu tersebut merupakan sebuah usulan sebab dirinya banyak berdiskusi dengan berbagai pihak.

“Terkait dengan pemungutan pajak judi online ini bersifat usulan dari beberapa pihak. Namun, regulasi Indonesia secara jelas menyatakan bahwa perjudian online dilarang,” tegas Menkominfo Budi Arie dalam sebuah wawancara eksklusif dengan Metro TV dikutip Sabtu (9/9).

Judi Online

Pemungutan pajak untuk judi online, lanjut dia, tentu dilarang oleh undang-undang dan tidak mungkin untuk dilakukan. Budi turut menegaskan bahwa judi online merupakan kejahatan transaksional.

“Posisi kita jelas bahwa judi itu ilegal, melanggar hukum. Perjudian online ini kejahatan transaksional, sementara posisinya adalah di negara Asean, perjudian itu legal,” imbuh dia. 

Rencana Pemungutan Judi Online oleh Menkominfo

Dikutip dari berbagai sumber, beredar isu bahwa Menkominfo Budi Arie Setiadi memiliki wacana untuk menarik pajak judi online di Indonesia. Wacana tersebut diungkapnya pada Rapat Kerja bersama Komisi I DPR beberapa waktu lalu.

Menurut dia, pemungutan pajak kepada para pelaku judi online ini dilakukan supaya aliran uang tidak lari ke luar negeri yang dia taksir sekitar USD 9 miliar atau setara dengan Rp 150 Triliun.

Judi OnlineFoto: Unsplash/Dusan Kipic

Di samping itu, per 23 Juli 2023 hingga 6 September 2023, Kemenkominfo telah menemukan 8.823 kontak dan rekening yang diduga terkait situs judi online.

Kemudian, pihaknya juga telah melakukan pemblokiran atau penyertaan dalam blacklist terhadap 176 nomor rekening atau akun bank yang diduga terlibat dengan aktivitas judi pnline selama bulan Agustus 2023.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


author-img_1

Nadhira Aliya Nisriyna

Reporter

Bergabung di Gadgetdiva.id sejak Maret 2020. Gemar menonton film, drama dan series. Pernah jadi Editor di deCODE Magazine.

Artikel Terkait

Kanal Youtube DPR RI Diretas, BSSN Sebut Ada Malware
News

Kanal Youtube DPR RI Diretas, BSSN Sebut Ada Malware

Gadgetdiva.id — Kanal Youtube DPR RI sempat diretas pada Rabu (6/9), buntutnya kanal resmi ..

Kartu Perdana Golf Smartfren Diluncurkan dengan Harga Rp 50 Ribu, Begini Manfaatnya
News

Kartu Perdana Golf Smartfren Diluncurkan dengan Harga Rp 50 Ribu, Begini Manfaatnya

Gadgetdiva.id — Smartfren meluncurkan kartu perdana baru khusus untuk penggunanya yang pun..

Beredar Isu Merger dengan XL Axiata, CEO Smartfren Beri Suara
News

Beredar Isu Merger dengan XL Axiata, CEO Smartfren Beri Suara

Gadgetdiva.id — Beberapa waktu belakangan ini beredar isu terkait merger antara perusahaan ..

Angkasa Pura II Bakal Eksplorasi Pemanfaatan Artificial Intelligence di Bandara
News

Angkasa Pura II Bakal Eksplorasi Pemanfaatan Artificial Intelligence di Bandara

Gadgetdiva.id – PT Angkasa Pura II, pengelola 20 bandara di Indonesia, pada Kamis 7 Septemb..


;