Banyak Foto dan Video Duplikat? Ssst, Fitur iOS 16 Tersembunyi Ini Mampu Membereskannya!

0
iOS 16

Gadgetdiva. id —- Memang tidak bisa dipungkiri, iPhone merupakan salah satu smartphone terbaik di dunia. Kamera yang memiliki kualitas diatas rata-rata, serta terdapat banyak fitur yang dapat memberikan kemudahan kepada penggunanya.

Mereka yang sangat hobi memotret, tentu saja senang dengan peningkatan di sektor kamera yang disertakan dalam iOS 16 yaitu kemampuan untuk menyempurnakan efek kedalaman ruang dalam foto yang diambil dalam mode potret, serta video yang direkam dalam mode sinematik. Namun, tentu saja  ruang penyimpanan akan semakin mengecil untuk orang-orang yang suka memotret.

Apakah Paradiva pernah mengalami hal tersebut? Hal pertama yang bisa dilakukan tentu saja dengan melakukan penghapusan aplikasi yang memang tidak terpakai atau jarang digunakan atau menghapus foto dan video yang tidak diinginkan dari album foto.

Cara terakhir ini, merupakan kegiatan yang sangat membosankan karena harus memilihnya secara manual. Namun, berkat fitur baru yang disertakan dalam update iOS 16, melakukan penghapusan foto tidak menjadi masalah yang merepotkan.

Foto Duplikat Disimpan Ke Dalam Satu Folder

Dikutip dari Slash Gear, terdapat beberapa fitur baru yang ditambahkan ke aplikasi Foto di iOS 16, termasuk sistem deteksi foto dan video yang secara otomatis menemukan gambar duplikat. Hal ini tentu saja sangat membantu untuk memperluas ruang penyimpanan tanpa melakukan hal yang merepotkan. Duplikat dapat mengacu pada salinan foto atau video persis yang memiliki metadata yang sedikit berbeda, atau file media yang telah disimpan di perangkat seluler lebih dari satu kali. 

Foto dan video yang telah diidentifikasi secara otomatis akan disimpan ke dalam album iPhone yang disebut “Duplikat”. Saat berada di album tersebut, foto dan video yang diidentifikasi sebagai duplikat akan tersusun bersebelahan, sehingga akan lebih mudah meninjau foto dan video yang akan dihapus. 

Cara Menggunakan Fitur Deteksi Duplikat di Album Foto

Menelusuri semua file yang teridentifikasi sebagai duplikat dalam album “Duplikat” sebelum menggabungkannya adalah kebiasaan yang baik untuk mengantisipasi jika sistem salah mengidentifikasi foto atau video apa pun sebagai duplikat yang dapat dibuang. Namun, jika pengguna siap mengambil risiko dan memercayai algoritma iPhone untuk deteksi duplikat, dapat menyetujui penggabungan semua file yang terdaftar secara massal dengan tekan “Pilih” di sudut kanan atas halaman Duplikat, tekan “Pilih Semua”, lalu “Gabungkan (angka)” di bagian bawah. 

Jika berubah pikiran dan ingin mengembalikan file, buka saja album “Baru Dihapus” dan pulihkan semua duplikat file yang telah di hapus, asalkan belum mengosongkan folder secara permanen. Perhatikan bahwa jika tidak ada item duplikat yang teridentifikasi di rol kamera Anda, album Duplikat tidak akan muncul di daftar album di aplikasi Foto.

Itulah fitur iOS 16 terbaru yang dapat memudahkan penghapusan duplikat foto dan video secara otomatis. Paradiva tidak perlu kerepotan untuk dapat membersihkannya, dengan fitur ini semua akan menjadi lebih mudah!

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan