iPhone 15 Pro Max Dorong Pendapatan Apple di Q4

0
iPhone 15 Pro Max

Gadgetdiva.id — iPhone 15 Pro Max diproyeksi akan mendorong pendapatan Apple di Q4 2023. Proyeksi tersebut disampaikan oleh Analis Ming-Chi Kuo.

Melansir dari Gizmochina, Analis Kuo menyatakan bahwa Apple kemungkinan besar akan memiliki pendapatan yang kuat pada kuartal keempat tahun 2023. Hal tersebut disebabkan iPhone 15 terbaru yang laku dipasaran dan pengirimannya meningkat dibanding tahun lalu.

Kuo memperkirakan bahwa Apple akan mengapalkan sekitar 35 juta unit iPhone 15 Pro Max pada Q4. Perangkat naik dari 28 juta unit iPhone 14 Pro Max pada periode yang sama di tahun lalu. Dia memperkirakan seri ini akan menjadi pendorong pertumbuhan utama bagi Apple selama kuartal tersebut.

Sebaliknya, Kuo menyatakan bahwa iPhone 15 dan iPhone 15 Pro belum memenuhi ekspektasi. Sehingga, berpotensi menyebabkan pengurangan pesanan jika Apple tidak menyesuaikan harganya.

Meskipun kecil kemungkinan Apple akan menurunkan harga pada varian model-model ini. Mungkin, akan ada peningkatan insentif promosi yan ditawarkan untuk mendongkrak penjualan.

Meskipun ada beberapa tantangan dengan model-model tertentu, kesuksesan Apple dengan varian yang lebih mahal merupakan tren positif bagi perusahaan. Akan menarik untuk melihat bagaimana kinerja aktual Apple sesuai dengan prediksi analis industri dalam beberapa bulan mendatang.

Kini, seri iPhone 15 sudah bisa di dapatkan di seluruh toko secara global. Perangkat resmi dijual pada Jumat (22/9) lalu.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan