realme 12 5G Tersedia di Indonesia Mulai 27 Maret Besok

0
realme 12 5G

Gadgetdiva.id — realme 12 5G siap menjadi pelengkap dari realme 12 Series di Indonesia. Perangkat itu akan tersedia mulai Rabu (27/3).

Setelah resmi meluncur di tanah air pekan lalu, realme 12 5G dipastikan mulai dijual pada 27 Maret 2024 di seluruh Brand Store dan toko mitra realme Indonesia. Perangkat tersebut dibanderol dengan harga Rp. 3.699.000.

realme 12 5G membawa keunggulan yang disesuaikan dengan kebutuhan anak muda. Mulai dari sisi kamera, performa hingga fitur-fitur mumpuni lainnya.

realme 12 5G

“Untuk memastikan setiap momen dapat diabadikan dengan baik, kami menghadirkan realme 12 5G untuk menjadi opsi terbaik bagi pengguna dengan kualitas kamera san juga beragam fitur terbaik di segmennya,” ungkap Marketing Director realme Indonesia Ellen Zhou dalam pernyataan resminya, Selasa (26/3).

Spesifikasi realme 12 5G

Sebelum membahas spesifikasi, realme 12 5G dibalut dengan desain Trendy Watch Design yang menjadi pembeda dengan kompetitor lain di kelasnya. Desain ini disebut mempu menarik perhatian anak muda.

Perangkat hadir dalam dua warna yakni Twilight Purple dan Woodland Green. Bobotnya ringan sebesar 188gram dengan ketipisan hanya 7,69mm.

realme 12 5G mengusung layar luas dengan ukuran 6,72 inci, resolusi FHD+ Sungliht Display yang didukung oleh 16,7 juta warna serta dipadukan dengan kecerahan puncak hingga 950nits. Rasio layar ke bodinya mencapai 91,4%.

realme 12 5G

Menariknya lagi, realme 12 5G turut dilengkapi dengan fitur Dynamic Button yang memungkinkan pengguna mengakses berbagai aplikasi, pengaturan mode suara (Ring, Vibrate, Mute), menjalankan aplikasi Kamera (Street Photography, Google Smart Lens), Timer, mengaktifkan fungsi Do Not Disturb, Riding Mode, Airplane Mode, Flashlight, juga sistem Clean Up.

realme 12 5G membawa kamera utama 108MP yang dilengkapi dengan teknologi In-Sensor Zoom hingga 3x. Menggunakan sensor ISOCELL HM6 dengan focal length setara 24mm.

Di bagian chipset, realme 12 5G menjalankan MediaTek Dimensity 6100+ 5G. Chipset menawarkan kinerja tinggi dengan konfigurasi 8 inti, termasuk 2 inti khusus untuk tugas-tugas berat dan 6 inti untuk penggunaan sehari-hari, menjaga efisiensi energi dan daya tahan baterai.

Dapur pacunya ini, dipadukan dengan GPU Arm Mali-G57 dan RAM dinamis hingga 16GB dan ruang penyimpanan sebesar 256GB. Lebih lanjut, ponsel ini membawa kapasitas baterai sebesar 5.000mAh dengan pengisian daya SUPERVOOC 45W yang diklaim mampu mengisi daya hingga 50% hanya dalam waktu 30 menit.

Adapun fitur pendukung lainnya seperti Dual Stereo Speaker, NFC, kamera selfie 8MP, Riding Mode, Mini Capsule 2.0, IP54 Dust & Water Resistance, dan realme UI 5.0 berbasiskan Android 14. Dengan melewati lebih dari 320 pengujian ketat, realme 12 5G menawarkan kualitas dan daya tahan terdepan

realme 12 Series 5G Pop-Up Event akan memasuki puncak acara pada Sabtu 30 Maret 2024 dengan menghadirkan berbagai kegiatan seperti talk show dengan Iqbaal Ramadhan sebagai Brand Ambassador realme Indonesia. Dalam acara ini Iqbaal juga akan berbagi pengalaman pribadinya mengabadikan momen-momen berharga menggunakan realme 12 5G. Acara ini kemudian akan dimeriahkan dengan sesi Karaoke dengan Deposito Disko dan berbagai kegiatan seru lainnya.


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan