vivo Nyerah Bikin Smartphone Lipat? Padahal Baru Rilis 3 Model

0
smartphone lipat
vivo X Fold

Gadgetdiva.id — vivo dikabarkan menyerah bersaing di smartphone lipat, juga OPPO. Padahal Huawei dan Samsung saja masih getol bermain di sana. Bahkan keduanya sedang merancang smartphone lipat tiga.

Dilansir dari Notebookcheck, Senin, 19 Februari 2024, rumor keluarnya OPPO dan vivo dari pasar smartphone lipat berasal dari cuitan leaker dan tech observer di X Twitter yakni @Tech_Reve. Dia menghembuskan rumor jika OPPO dan vivo memutuskan untuk tidak lanjut menggarap pasar ponsel lipat.

“Hampir pasti Huawei akan merilis tablet lipat tiga yang akan diperkenalkan di pertengahan tahun ini. Meskipun Huawei agresif, sepertinya saingan akan berkurang karena OPPO dan vivo menarik diri dari pasar ponsel lipat,” tulis akun Revegnus di X dengan nama @tech_reve.

smartphone lipat
Vivo X Fold 2

Smartphone Lipat vivo, OPPO, Huawei dan Samsung

Cuitan yang diposting pada Hari Valentine itu juga menyebut jika Samsung memiliki desain lipat smartphone yang paling baru. Samsung dikatakan sudah selesai dengan desain baru. Mereka siap mengeluarkan smartphone yang mengusung layar gulung. Dengan layar gulung tersebut, Samsung kemungkinan juga akan mengeluarkan smartphone tiga lipatan.

“Sepertinya Samsung tidak mau memberikan kesempatan pada Huawei untuk menjadi yang pertama menghadirkan smartphone lipat tiga. Meskipun belum diketahui kapan Samsung akan merilis triple fold smartphone, Huawei dipastikan akan merilisnya pada kuartal kedua tahun ini. Kemungkinan Samsung akan mendahului,” ujar leaker tersebut.

smartphone lipat
vivo X Fold

Ponsel tri-fold Samsung akan mengusung layar 17 inci, mirip dengan lebar tablet. Jika dilipat tiga, bentuknya akan serupa dengan lebar smartphone. Pun demikian dengan Huawei.

Sebelumnya, vivo dan OPPO memang sudah pernah memperkenalkan smartphone lipatnya di Indonesia. Walau tidak semua dibawa ke tanah air, vivo pernah memproduksi X Fold, X60 Pro+ dan X70 Pro+. Sedangkan OPPO pernah memperkenalkan Find N, Find X2 Pro dan Find X3 Pro.

Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News.


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan