Samsung punya toko online, ada garansi dan bebas ongkir

0

Diva says – Pada tanggal 15 Januari 2019, Samsung Indonesia resmi memperkenalkan Samsung.com Shop sebagai platform belanja online yang menyediakan smartphone, dan kebutuhan elektronik lainnya. Keberadaan situs Samsung.com terbilang sudah lama di Indonesia. Kali ini, Samsung mempersembahkan Samsung.com Shop sebagai salah satu pemenuhan kebutuhan konsumen di Indonesia.

Situs belanja ala Samsung ini bisa diakses di sini

Data statistik menemukan hasil tentang jumlah konsumen yang mengakses situs resmi Samsung dari sisi yang berbeda. Pertama, 49% merupakan pengguna Samsung di Indonesia, 9% mengakses dari perangkat laptop, dan 42% berasal dari bukan pengguna produk Samsung. Fakta-fakta ini menjadi faktor pendorong Samsung untuk menghadirkan satu inovasi yang akan memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia.

Samsung.com Shop menghadirkan fitur menarik yang akan menuntun pengguna ketika hendak berbelanja produk Samsung secara online. Fitur ini adalah laman review produk yang ditulis secara detail oleh beberapa sumber beserta tips dan trik penggunaan rangkaian produk di dalamnya. Untuk permulaan, Samsung menampilkan konten dari berbagai kategori traveling, cooking, sports, dan entertainment.

Adapun fitur Samsung.com Shop yang memberikan kemudahan pengguna dalam mengatur proses pembayaran. Samsung bekerja sama dengan Bank ternama di Indonesia untuk cicilan 0% sehingga keuangan menjadi lebih dapat diatur.

Fitur sistem lacak pengiriman barang juga dihadirkan oleh Samsung.com Shop sehingga konsumen dapat melihat keberadaan barang yang sedang dikirim. Samsung juga memberi solusi lewat biaya asuransi selama 1 tahun kepada konsumen jika produk miliknya terkena cacat akibat insiden yang tak terduga.

“Kehadiran platform belanja online Samsung.com Shop sebagai penambah alternatif belanja online kebutuhan smartphone maupun barang elektronik lainnya yang serba Samsung. Adanya inovasi ini, tidak berarti toko offline Samsung akan tutup, melainkan keduanya saling bergantungan dan dapat menjangkau konsumen yang lebih luas,” ujar Sintara Nyotowijoyo selaku Online Business Senior Manager Samsung Electronics Indonesia.

Acara peluncuran Samsung.com Shop yang juga dihadiri oleh pasangan selebriti tanah air, Dwi Sasono dan Widi Mulia membagikan pengalaman mereka selama berbelanja online.


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini