Panduan pengasuhan bayi ternyata sudah ada dari era 50-an

1
Panduan Pola asuh bayi

Diva says – Perkembangan zaman menyebabkan perubahan pola pengasuhan orangtua kepada anak-anaknya. Pada saat ini, banyak orangtua mencari informasi mengenai parenting di internet. Nah, baru-baru ini para ibu di media sosial dibuat heboh setelah daftar Baby’s Day atau panduan pengasuhan bayi yang sudah ada sejak era 1950-an menjadi viral di media sosial belakangan ini.

Daftar Baby ‘s Day, yang dibagikan oleh laman Mum’s Grapevine, termasuk jadwal rinci dari jadwal parenting dari jam 6 pagi sampai jam 11 malam. Panduan ini berupa tugas-tugas seperti panduang mengasuh bayi dari meletakkan bayi di luar rumah untuk berjemur, hingga memberi bayi minuman jus jeruk.

Berbagi pengalaman yang tampaknya berasal dari buku panduan pengasuhan orang tua terhadap bayi ini, Mum’s Grapevine memposting “Tampaknya ini adalah bagaimana hal itu dilakukandi era 70 tahun yang lalu. Dua kali mandi dalam sehari, meminum jus jeruk di luar untuk kemudian tidur siang. Jadwal yang sangat melelahkan dimulai pada pukul 6 pagi dengan memberi makan bayi, mengganti popok atau pakaian bayi, bertahan, sebelum tidur siang lagi.”

Panduan selanjutnya berupa bayi harus diizinkan menendang di tempat tidur tanpa pakaian dan di musim panas memberikan krim pelindung sinanar matahari setiap hari pada pukul 9 pagi.

Sementara itu dimusim dingin, daftar panduan berikut, bayi dimandikan dibawah sinar matahari setiap hari pukul 1 siang. Selanjutnya pada jam 2 siang, bayi harus menikmati jalan jalan, sementara para bayi harus diberi jus jeruk pukul 4 sore.

Instruksi terakhir datang pada jam 10 malam, ketika bayi harus diberi makan di kamar yang gelap, diganti, dan dikirim kembali ketempat tidur, dimana mereka harus tidur sampai pukul 6 pagi untuk memulai rutinitas lagi.

Ketika para ibu menjadi bingung tentang betapa berbedanya pola asuh pada tahun 1950-an dibandingkan zaman sekarang, ribuan orang tua pengguna sosial media lainnya bahkan menyukai postingan itu.

Jadul, sih kesannya, tapi ternyata daftar pengasuhan bayi di era 50-an ini sebenarnya memberi dampak agar para ibu lebih berfokus pada tumbuh kembang bayi secara teratur, iya kan paradiva?


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

1 KOMENTAR

Tinggalkan Balasan