Bayar asuransi gadget di GoSure, sekarang bisa pakai GoPay

0
GoPay

GoSure yang dihadirkan GoPay kini kembali meluncurkan produk asuransi inovatif untuk gadget lainnya, setelah sukses dengan asuransi perlindungan cracked screen (layar retak) untuk smartphone.

Paradiva kini bisa melindungi gadget kesayangan kamu dengan asuransi Moveable All Risk, perlindungan khusus gadget yang tersedia di GoSure.

Kehadiran produk asuransi terbaru ini melengkapi ragam produk yang telah dihadirkan GoSure sebelumnya, mulai dari asuransi perjalanan, asuransi kendaraan bermotor, asuransi jiwa hingga asuransi perabot rumah tangga. Hal ini melengkapi layanan keuangan digital GoPay, dari Paylater hingga investasi.

Produk asuransi Moveable All Risk bekerja sama dengan Pasarpolis melindungi gadget dari berbagai jenis risiko, mulai dari pencurian, kerusakan yang tidak disengaja, kerusakan akibat kebakaran, petir, atau ledakan, kerusakan akibat cairan, hingga kerusakan akibat bencana alam.

Paradiva bisa mengasuransikan tablet dan smartwatch-nya dengan jangka waktu perlindungan hingga 12 bulan. Premi yang ditawarkan ada dua yaitu tipe basic senilai Rp. 25.000, dan premium senilai Rp. 50.000. Premi cukup dibayarkan sekali di awal dengan GoPay untuk masa perlindungan 12 bulan.

Fyi, kemudahan mengakses berbagai layanan asuransi lewat GoSure semakin melengkapi ekosistem layanan keuangan digital yang dihadirkan GoPay, mulai dari layanan PayLater, GoInvestasi, hingga investasi di Bank Jago.

Managing Director GoPay, Budi Gandasoebrata, mengatakan, “Sejak awal GoSure dirancang untuk memudahkan akses masyarakat terhadap produk asuransi yang mudah dan terjangkau serta memenuhi berbagai kebutuhan yang unik lewat produk asuransi mikro. Dalam menghadirkan produk ini, kami memahami betul pentingnya melindungi gadget yang saat ini telah hampir menjadi kebutuhan primer di masyarakat yang semakin terdigitalisasi sejak pandemi COVID-19.”

Budi menambahkan, “Pembelian seluruh produk asuransi di GoSure cukup menggunakan GoPay dan proses klaim dapat dilakukan dengan mudah lewat aplikasi Gojek. Harapannya, semua lapisan masyarakat dapat dengan mudah mengakses layanan keuangan dalam genggaman.”

Baca juga, GoPay: Hati-hati penipuan akun bodong jualan diamond!


Cek berita teknologi, review gadget dan video Gadgetdiva.id di Google News. Baca berita otomotif untuk perempuan di Otodiva.id, kalau butuh in-depth review gadget terkini kunjungi Gizmologi.id. Bagi yang suka jalan-jalan, wajib baca Traveldiva.id.

Tinggalkan Balasan